Alternatif Pupuk dengan Urin Manusia Tengah Dikembangkan

FTNews – Peneliti mengklaim urin manusia dapat bermanfaat untuk tanaman. Mereka mengatakan kotoran manusia ini mengandung nitrogen dan fosfor yang penting untuk menjaga dan mendorong pertumbuhan tanaman.

Alternatif ini muncul dari penggunaan kotoran sapi dalam industri pertanian. Kini, mereka menilai urin juga dapat bermanfaat.

Apabila kotoran ini dibuang ke laut, dapat menyebabkan pertumbuhan alga secara berlebihan. Sehingga, menyebabkan karang mati dan meracuni kehidupan laut.

Adapun Daily Mail menyebut sekitar 132 galon urin setiap tahun yang dapat diubah menjadi 13 pon pupuk.

Gagasan terkontaminasi oleh para peneliti di Universitas Michigan dalam sebuah studi pada 2020. Hasilnya, pupuk air seni ini aman digunakan.

Sebelumnya, mereka takut bahwa urin untuk pupuk mengandung DNA bakteri apabila orang tersebut menderita penyakit. Mereka mengatakan air kemih harus digunakan dalam keadaan segar.

“Manusia telah mengumpulkan urin dan menggunakannya untuk pupuk dalam waktu yang sangat lama, tapi kemudian di negara-negara barat hal itu benar-benar berhenti dengan ditemukannya sistem pembuangan limbah,” kata Dr Krista Wigginton, salah satu penulis studi tersebut kepada The Guardian.

Anne Spurkland, profesor dan peneliti medis di Universitas Oslo menguatkan hal ini. “Bakteri tanah mengubah nitrogen menjadi bahan penyusun baru yang dimanfaatkan tanaman,” kata Spurkland.

Para peneliti tengah mengembangkan toilet yang dapat memisahkan urin dan kandungan lain dan telah mulai mengujinya di Bahir Dar, Ethiopia.

Setelah terpisah, urin dapat diolah menjadi pelet murah dan tidak berbau. Pelet ini dapat disebarkan ke seluruh tanaman untuk membuatnya menjadi subur.

Daily Mail menyebut, petani harus mengeluarkan $128.000 atau Rp2.076.384.000 (kurs Rp16.221) untuk membeli pupuk. Dengan adanya cara alternatif dan ramah lingkungan untuk menyuburkan lahan pertanian.

Artikel Terkait

Patch Update Wasteland Storm di Garena Undawn Bakal Hadir 19 September

Garena Undawn akan merilis pembaruan patch update Wasteland Storm...

Cek Nomor HP, Ada Aplikasi Selain GetContact

FT News – Akun Fufufafa semakin ramai diperbincangkan oleh...

Bukan Google, Gen Z Mulai Gunakan Aplikasi Lain Mencari Informasi di Internet

FT News – Sebuah penelitian terbaru mengungkapkan bahwa Gen...