Derby Madrid di Santiago Bernabeu Berakhir Imbang

Forumterkininews.id, Madrid  – Laju Real Madrid pada persaingan Laliga terhambat. “Los Blancos” hanya mampu meraih satu poin tambahan dalam derby Madrid melawan rival sekota Atletico Madrid yang berakhir imbang 1-1 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Minggu (26/2) dini hari WIB.

Madrid, yang masih berada di peringkat kedua klasemen sementara, kini tertinggal tujuh poin dari Barcelona yang masih kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol dengan 59 poin. Madrid membukukan 52 poin dari 23 pertandingan.

Barcelona sendiri baru akan memainkan pertandingan ke-23 melawan tuan rumah Almeria, Senin (27/2). Sedangkah Atletico tetap menghuni posisi keempat dengan 42 poin.

Melansir laman resmi Laliga, pertandingan babak pertama berjalan seimbang dan dalam tempo sedang. Tidak ada gol tercipta sepanjang 45 menit pertama.

Seperti dalam derby, pertandingan kedua tim sekota mulai memanas saat memasuki babak kedua. Perseteruan terjadi antara Correa dengan Antonio Rudiger, saat bek Jerman itu menjatuhkan dirinya. Correa yang kemudian kedapatan menghantam Rudiger, lantas diganjar kartu merah oleh wasit Jesus Gil Manzano.

Unggul jumlah pemain pelatih Madrid Carlo Ancelotti mencoba mengambil risiko dan memasukkan penyerang muda Alvaro Rodriguez menggantikan Nacho. Masuknya Nacho membuat posisi Eduardo Camavinga digeser sebagai bek kiri.

Sial bagi Madrid. Tidak lama setelah menarik Nacho justru Atletico yang mampu memecah kebuntuan. Gimenez yang menggantikan Reinildo, menyambar tendangan bebas kiriman Antoine Griezmann dengan tandukan kepala untuk menjadi gol pada menit ke-78.

Meski demikian, Madrid akhirnya mampu mencetak gol penyama kedudukan melalui Rodriguez pada menit ke-85. Pada situasi tendangan sudut yang diambil Luka Modric, Rodriguez yang tidak terkawal mampu menyundul bola masuk ke gawang.

Artikel Terkait