Lifestyle

Ekspedisi Atap Negeri Ditutup dengan Kisah Tragis di Carstensz Pyramid

04 Maret 2025 | 01:21 WIB
Ekspedisi Atap Negeri Ditutup dengan Kisah Tragis di Carstensz Pyramid
Fiersa Besari. (Insragram @atapnegeri)

Puncak Jaya atau Carstensz Pyramid di Papua Tengah berada dalam headline pemberitaan nasional beberapa hari terakhir. Setelah dua pendaki Lilie Wijayanti Poegiono dan Elsa Laksono meninggal dunia saat turun dari puncak tertinggi di Indonesia itu.

rb-1

Belakangan pemberitaan juga menyangkut ke pendaki lain yaitu musisi yang juga pencinta alam Fiersa Besari. Ramai pemberitaan bahwa Fiersa Besari disebut tergabung dalam rombongan pendaki yang meninggal dunia di Carstensz Pyramid.

Fiersa Besari. (Insragram @atapnegeri)

Fiersa Besari dalam berita terakhir selamat dari cuaca buruk yang terjadi. Dalam unggahan di media sosialnya, Fiersa Besari menyatakan dia dan 2 pendaki meninggal dalam satu waktu pendakian tapi dengan tim berbeda.

Baca Juga: Profil Lilie Wijayati Poegiono dan Elsa Laksono, Dua Pendaki yang Tewas di Puncak Carstenz

rb-3

Lalu mengapa Fiersa Besari menjadi ramai dalam pemberitaan Carstensz Pyramid? Selain karena ada dua pendaki meninggal, Fiersa Besari dan timnya kemungkinan dalam perjalanan ekspedisi Atap Negeri.

Namun tidak diketahui secara pasti terkait perjalanan ekspedisi tersebut ke Carstensz Pyramid. Unggahan terakhir tentan perjalanan Atap Negeri ke Carstensz Pyramid menemui kegagalan akhir tahun lalu.

Ekspedisi Atap Negeri merupakan ekspedisi yang diinsiasi Fiersa Besari dalam menjelajahi alam Indonesia. Ekspedisi ini yaitu pendakian 33 gunung di 33 provinsi di Indonesia.

Baca Juga: Biodata dan Agama Aqia Nurfadla, Istri Fiersa Besari Cemaskan Sang Suami Dalam Pendakian Puncak Carstensz

Misi pertama dalam ekspedisi Atap Negeri yaitu Gunung Pesagi di Lampung pada Januari 2020. Kemudian gunung terakhir yang direncanakan didaki yaitu Puncak Jaya atau Carstensz Pyramid.

Fiersa Besari juga telah mencoba beberapa kali untuk ke Carstensz Pyramid tapi selalu mengalami kegagalan. Kendala terbesar untuk ke sana yaitu izin dari pihak berwenang terkait isu keamanan.

Bagi pengikut perjalanan ekspidisi Atap Negeri, kabar keberadaan Fiersa Besari dalam perjalanan pendaki yang meninggal di Carstensz Pyramid tentu mengejutkan. Karena sebelumnya pendakian ke puncak itu mengalami kegagalan.

Media sosial Fiersa Besari maupun YouTube unggahan Atap Negeri ramai oleh netizen. Mereka mengharapkan keadaan terbaik bagi Fiersa Besari dan mendoakan bagi pendaki yang meningal dunia.

Fiersa Besari. (Insragram @atapnegeri)

"Kalian manusia petualang yang luar biasa. Meski di akhir misi didekap kisah pilu. Selamat jalan Mbak Lili dan Mbak Elsa. Damai di Puncak Carstenzs," tulis @TheOnran di unggahan Atap Negeri "GUNUNG PUNCAK JAYA (Carstensz) - Kegagalan Termahal".

"Dan nampaknya, nanti di episode terakhir judulnya akan "KEBERHASILAN YANG MENYAKITKAN". Turut berduka cita atas meninggalnya 2 srikandi gunung tersebut bung, deep condolences," komentar @PETUALANG-z5n.

"Bakal jadi episode final yang emosional," kata @rudiansyaharya2402.

Kisah perjalanan ke Carstensz Pyramid tentu sangat ditunggu. Bukan lagi apakah berhasil atau tidak misi 33 puncak gunung, tetapi kisah meningalnya pendaki Lilie Wijayanti Poegiono dan Elsa Laksono menjadi bagian cerita pilu di akhir ekspedisi Atap Negeri.

VIDEO ATAP NEGERI KE CARSTENSZ PYRAMID:

Tag Fiersa Besari atap negeri ekspedisi atap negeri atap negeri fiersa besari carstensz pyramid