Erick Thohir Sorot Kualitas Lapangan Indonesia Vs Irak

FTNews – Pertandingan ajang besar yang semakin mendekat, tentu kualitas lapangan Indonesia Vs Irak menjadi sorotan. Dalam hal ini Ketua Umum PSSI, Erick Thohir meninjau secara langsung Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (5/6).

Peninjauan ini Erick lakukan untuk melihat dengan khusus kualitas tempat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Grup F ini. Mulai dari melawan Irak, Kamis (6/6) dan Filipina, Selasa (11/6).

“Ya Alhamdulillah kan memang saya sama Dirut GBK punya komitmen sama-sama bahwa kita harus terus mengeratkan yang namanya jadwal-jadwal supaya jangan sampai juga negara kita tidak juga ada tentu konser atau hiburan lain-lain, tetapi prioritas daripada tim nasional sepak bola juga harus dijaga,” ujar pria 53 tahun tersebut kepada awak media.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (Foto: PSSI)

Kita perlu ingat bahwa sebelumnya lapangan GBK menjadi isu hangat di media sosial. Karena lapangan ini sempat rusak mulai dari kering dan memberikan bekas usai menjadi ajang pagelaran konser internasional.

Sebelumnya pada, Sabtu (18/5) SUGBK menjadi tempat berlangsungnya konser Idol NCT Dream. Konser besar tersebut membuat pro kontra yang terjadi dalam media sosial, baik dari penggemar K-POP dengan pecinta sepak bola.

Buktikan Perbaikan GBK

Kondisi lapangan usai konser NCT Dream. (Foto: AFA99)

Walaupun pada usai pelaksanaan lapangan ini rusak, tetapi pihak GBK meyakinkan akan segera melakukan perbaikan kembali.

“Nah, kita bisa lihat hasilnya, kalau singkronisasi ini bisa terjadi maka nanti kondisi rumputnya bagus, tadi kita juga diskusi sama beliau mengenai lapangan latihan,” ujar Menteri BUMN tersebut.

PSSI melakukan ini karena tidak ingin mengulang hal yang dapat menimbulkan citra sepak bola Indonesia yang tidak baik. Karena sebelumnya pada tahun 2023, pertandingan Indonesia melawan Burundi pernah tergeser karena rumput yang rusak.

BACA JUGA:   Dua Ganda Campuran Indonesia Langsung Kandas di Japan Open

Rusaknya lapangan tersebut akibat, konser idol Black Pink yang memiliki tenggat waktu terlalu dekat. Sehingga PSSI tidak ingin memaksakan dengan kualitas lapangan yang rusak, dan mereka melaksanakan pertandingan tersebut di Stadion Candrabhaga Patriot, Bekasi.

“Kita mesti sinkronisasi karena jangan sampei nanti persepsinya seakan-akan tim tamu tidak dilayani, lalu kita juga tim nasional kita terkena cedera karena kualitas.” tutur mantan Presiden Inter Milan tahun 2013 itu.

 

Artikel Terkait

PON XXI Kembali Bermasalah, Kini Kaca Venue Basket Pecah

FT News - Rentetan permasalahan sudah terjadi sepanjang penyelenggaraan Pekan...

Kena Tinju IShowSpeed, Seorang Fans Lionel Messi Ini Berubah Pikiran

FT News - Saat ini, seorang Youtuber IShowSpeed sedang mengunjungi...

Mengenal Lebih Jauh Olahraga Padel

FT News - Olahraga Padel memang masih asing di...