Jasa Marga Catat Sebanyak 105 Ribu Kendaraan Lalui Cikampek

Forunterkininews.id, Jakarta- PT Jasa Marga mencatat, sebanyak 1.394.854 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-10 s.d H-3.

Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 yang jatuh pada periode Jumat (22-29 April 2022). Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung).

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga, Dwimawan Heru mengatakan total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini naik 17,6% jika dibandingkan lalin normal periode November 2021 dengan total 1.186.349 kendaraan.

“Jasa Marga mencatat lalu lintas di GT Cikampek Utama sebanyak 105.016 kendaraan, naik hingga 165,5% pada H-3, Jumat (29/04), jika dibandingkan dengan lalu lintas normal pada periode November 2021,” ijarnya dalam keterangan rilis di Cikampek, Sabtu (30/4)

Untuk distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ke tiga arah yaitu mayoritas sebanyak 733.159 kendaraan (52,6).

“Kemudian yang akan menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 395.082 kendaraan (28,3%). Dan menuju arah Barat (Merak), dan 266.613 kendaraan (19,1%) menuju arah Selatan (Puncak), ” pungkasnya

Artikel Terkait