Lifestyle

Konsep Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin, Penuh Bunga dan Warna Putih

10 Oktober 2025 | 20:56 WIB
Konsep Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin, Penuh Bunga dan Warna Putih
Kenny Austin dan Amanda Manopo menikah di Hotel Langham, Jakarta Selatan, pada Jumat (10/10/2025). [Instagram amandamanopo]

Kenny Austin dan Amanda Manopo menikah di Hotel Langham Jakarta. Hanya keluarga dan teman-teman dekat yang hadir dalam prosesi pemberkatan, Jumat (10/10/2025) pagi.

rb-1

"Pemberkatannya konsepnya memang intimate. Artinya dihadiri keluarga, teman-teman, dan kerabat terdekat," ungkap Indra Daniel Mawu, kakak ipar Amanda Manopo, ditemui di lokasi.

"Hari ini sangat berjalan dengan baik, berjalan dengan hikmat, puji Tuhan. Dan hari ini Kenny dan Amanda sudah ditetapkan menjadi pasangan suami istri," sambungnya didampingi sang istri, Angelica Manopo.

Baca Juga: Amanda Monopo Beberkan Pesona Kenny Austin yang Bikin Dirinya Klepek-Klepek

rb-3

Konsep Pernikahan

Sementara itu, Angelica Manopo mengungkap tema atau konsep yang diusung di pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin.

Baca Juga: Amanda Manopo Minta Tak Disangkutpautkan dalam Perceraian Arya Saloka dan Putri Anne?

Amanda dan Kenny, kata Angelica, memilih nuansa putih dan dipenuhi bunga saat prosesi pemberkatan pernikahan.

"Kalau temanya sendiri sih sebetulnya lebih ke bunga ya, putih-putih. Bisa dilihat tadi tema di holy matrimony (altar) itu lebih ke putih, flowers, dan penuh dengan bunga," ujarnya.

1 2 Tampilkan Semua
Tag Amanda Manopo Artis Menikah Kenny Austin