Mobile Ad
Tembus 41 Juta Penonton Netflix, Avatar Lanjut ke S2 dan S3

Jumat, 08 Mar 2024

FTNews - Serial Live Action Avatar : The Last Airbender meraup penonton hingga 41 juta di Netflix. Hitungan tersebut setelah berjalan dalam dua pekan penayangan.

Film tersebut berhasil memikat banyak penggemar dari seri animasi Avatar : The Legend Of Aang yang pernah tayang di saluran TV tahun 2005 tersebut.

Kabar baiknya, serial live action ini akan berlanjut hingga season 3. Netflix sudah secara resmi mengumumkan melalui media sosial miliknya.

"Ini resmi! Perjalanan Aang berlanjut!!!! siapa yang bersemangat untuk musim 2 & 3?," tulisnya dalam keterangan instagram Netflix.

Avatar : The Last Airbender lanjut sampai season 3. (Foto: Netflix)

Hal tersebut juga disambut baik oleh para pemainnya melalui meeting online. Daniel Dae Kim atau pemeran Ozai memberikan pesan dari Netflix kepada pemeran lainnya.

Meeting itu dihadiri oleh Gordon Cormier (Aang), Paul Sun-Hyung Lee (Iroh), Kiawentiio (Katara), Dallas Liu (Zuko), Ian Ousley (Soka) dan Elizabeth Yu (Azula). Mereka menunggu pesan yang disampaikan Daniel.

Pada awalnya Daniel mengatakan pesan tersebut merupakan sebuah kabar tidak menyenangkan. Sehingga membuat para cast cukup bersedih.

Namun, akhir nya ia memberikan pesan sesungguhnya dengan mengatakan bahwa mereka akan lanjut hingga season 3.

Live Action Avatar : The Last Airbender. (Foto: Avatarnetflix)

Dari hal tersebut para pemain menyambut dengan bahagia dan senang mendengarnya. Bahkan pemeran Soka awalnya percaya dengan perkataan nya.

"Saya percaya padamu awalnya," ujarnya dalam video instagram netflixavatar.

Pada awal penanyangannya film ini menembus hingga 21 juta penonton Netflix. Kemudian, minggu kedua nya film ini tetap ramai hingga mencapai 19 juta penontonnya.

Walaupun film ini hanya mendapat 59 persen. Namun, film ini menjadi yang paling teratas pada serial Netflix selama dua pekannya.

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement