Liverpool Selamat, Luis Diaz Kirim Pesan buat Penculik Orang Tuanya

Forumterkininews.id, London – Untung ada Luis Diaz. Pemain ini menjadi penyelamat Liverpool dari ancaman kekalahan atas tuan rumah Luton  dalam yang berakhir imbang 1-1, pada pertandingan Liga Inggris di Stadion Kenilworth Road, Luton, Minggu setempat atau Senin (6/11) dini hari WIB.

Masuk sebagai pemain pengganti, penyerang asal Kolombia itu menyelamatkan “The Reds” berkat golnya pada menit 90+5.

Luton sempat memimpin 1-0 berkat gol Tahith Chong pada menit ke-80.

Melansir laman resmi Premierleague, hasil imbang tersebut membuat Liverpool menempati posisi ketiga  klasemen sementara dengan catatan 24 poin, sementara Luton di posisi ke-17 dengan enam poin.

Gol Diaz seakan menjadi momen yang tepat buatnya. Pemain berusia 26 tahun itu melakukan selebrasi dengan memperlihatkan kaus bertuliskan “bebaskan ayah” usai mencetak gol.

Pesan itu merupakan upaya Diaz untuk mengirim pesan kepada para penculik orang tuanya di Kolombia. Kedua orang tua Diaz menjai korban penculikan pada pekan lalu. Ibu Diaz berhasil diselamatkan pada 28 Oktober, namun ayahnya, Manuel Diaz, masih dalam upaya pencarian.

“Itu merupakan momen yang indah namun itu tidak mengubah situasi. Hal terpenting adalah ayahnya dapat bebas,” kata pelatih Liverpool Juergen Klopp, mengutip AFP.

“Merupakan hal yang indah saat ia ingin berada di sini. Bagi kami, itu adalah gol super penting, dan untuk dia sangat penting dan emosional, namun ya itu saja,” tambahnya.

Nottingham Forest buat Kejutan

Sementara itu pada pertandingan lainnya, Nottingham Forest mengejutkan Aston Villa untuk meraih kemenangan perdana setelah menjalani tujuh pertandingan.

Forest menang 2-0, berkat gol Ola Aina pada menit ke-5 dan Orel Mangala pada menit ke-47.

“Saya sangat berterima kasih kepada para pemain karena tetap berpegang teguh pada rencana dan berkomitmen terhadapnya,” kata pelatih Forest Steve Cooper.

BACA JUGA:   Teriakan Rasis Warnai Duel Juventus Vs Inter Milan

Tambahan tiga poin membawa tuan rumah Forest naik ke posisi ke-12 dengan 13 poin, sedangkan Villa posisi kelima dengan 22 poin.

Artikel Terkait

Mengenal Lebih Jauh Olahraga Padel

FT News - Olahraga Padel memang masih asing di...

Viral Plafon Venue Menembak PON XXI Ambruk, Menpora: Akibat Cuaca Buruk

FT News - Kebobrokan kembali muncul dalam penyelenggaraan Pekan Olahraga...

Anggaran Penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumut 2024 Mencapai 3,94 triliun

FT News - Anggaran penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumut 2024...

Viral Atap Venue PON Cabor Menembak Ambruk, Warganet: Udah Gak Beres Ini!!

FT News - Video peristiwa ambruknya bangunan venue cabang...