Metropolitan

Puncak Bonus Demografi Indonesia di Tahun 2030-2045, Gibran: Hanya Sekali Terjadi Dalam Sejarah

19 April 2025 | 13:28 WIB
Puncak Bonus Demografi Indonesia di Tahun 2030-2045, Gibran: Hanya Sekali Terjadi Dalam Sejarah
Wapres Gibran Rakabuming Raka bicara bonus demografi. [Instagram]

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka berbicara tentang bonus demografi yang menjadi kekuatan Indonesia di masa depan.

rb-1

Lewat unggahan video di akun media sosial instagramnya Gibran mengatakan kalau bonus demografi ini mencapai puncaknya pada tahun 2030-2045.

"Saat ini Indonesia dalam momen yang sangat menentukan, berada di tengah beragamnya tantangan global, baik itu ekonomi, perang dagang, geopolitik maupun perubahan iklim yang membawa perubahan di berbagai sektor," kata Gibran.

Baca Juga: Nanti Malam, Gibran Bertemu Prabowo

rb-3

Tapi di sisi lain, kata Gibran, Indonesia sebagai negara yang besar, sebagai negara yang menaungi kehidupan 284 juta penduduknya harus tetap tumbuh harus tetap lincah dan adaptif.

"Teman-teman tantangan ini memang ada, bahkan begitu besar tapi yakinlah peluang kita juga jauh lebih besar," ungkapnya.

Gibran lalu mengucapkan bonus demografi di Indonesia yang menjadi peluang untuk membawa Indonesia menjadi lebih maju.

Baca Juga: Gibran Puji Film Jumbo dan Timnas Indonesia U-17, Sebut Kekuatan Baru Generasi Muda

"Tentu banyak yang sudah mendengar tentang bonus demografi, kondisi di mana lebih dari separuh penduduk suatu negara, berada pada usia produktif," katanya.

"Ya Indonesia akan mendapatkan puncak bonus demografi di tahun 2030 sampai tahun 2045," tambahnya.

Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka. [Instagram]

Lebih lanjut, Gibran menyampaikan kalau puncak bonus demografi ini hanya terjadi sekali dalam sejarah peradaban.

"Sebuah kondisi yang terjadi hanya satu kali dalam sejarah peradaban di mana sekitar 208 juta penduduk kita akan berada di usia produktif. Di mana generasi produktif generasi muda memiliki proporsi yang lebih besar sehingga memiliki peran signifikan dalam menentukan arah kemajuan," katanya.

Gibran mengatakan bonus demografi ini adalah peluang besar, ini adalah kesempatan emas bagi Indonesia untuk mengelola bonus demografi agar bukan hanya menjadi sebuah bonus.

"Bukan hanya sekadar angka statistik yang fantastis tapi justru sebagai jawaban untuk masa depan Indonesia di mana faktor penentunya ada di teman-teman semua," ucapnya.

"Karena kita generasi muda bukan sekedar bonus kita adalah jawaban atas tantangan, kita lihat sendiri banyak anak-anak muda kita yang sudah tampil di garis depan," tukasnya.

Tag Wapres Gibran Rakabuming Raka Gibran bonus demografi