Daerah

Remaja 15 Tahun Tewas Setelah Dikeroyok Gunakan Senjata Tajam

06 Januari 2022 | 00:00 WIB
Remaja 15 Tahun Tewas Setelah Dikeroyok Gunakan Senjata Tajam

Forumterkininews.id, Cengkareng - Seorang remaja berinisial RD (15) tewas setelah menjadi korban pengeroyokan di Taman Palem, Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (5/1). RD tewas dengan celurit menancap di kepala.

rb-1

Kapolsek Cengkareng AKP Endah Pusparini mengatakan, pihaknya telah mengamankan sebelas orang terduga pelaku tawuran. "Sejauh ini ada sebelas orang yang telah diamankan," kata Endah saat dikonfirmasi, Kamis (6/1).

Terkait terduga pelaku yang menyerang korban hingga tewas, Endah menuturkan, pihaknya masih mendalami hal itu. Sebelumnya, Kanit Reskrim Cengkareng Iptu Bintang mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Rabu (5/1) sekitar pukul 14.30 WIB di dekat Taman Palem, Cengkareng, Jakarta Barat.

Baca Juga: Lantaran Murah, Minyak Goreng jadi Barang Langka

rb-3

"Iya betul, satu orang meninggal dunia, dibacok di bagian kepala," kata Bintang saat dikonfirmasi wartawan, Kamis.

Berdasarkan pemeriksaan saksi, Bintang mengungkapkan, korban dan teman-temannya diserang oleh kelompok lawan saat melintas di taman tersebut.

"Sementara keterangannya, mereka tidak ada keinginan untuk tawuran, mereka sekadar melintas, berboncengan bertiga naik dua motor. Di taman malam itu, sudah ada kelompok lawan, lalu mereka diserang dan dikejar oleh kelompok tersebut," kata Bintang.

Baca Juga: PMI Kota Tangerang Luncurkan Aplikasi di Hari Ulang Tahunnya

Sebelum Beraksi Saat diserang, satu remaja tidak berhasil meloloskan diri dan terkena bacokan di kepala.

Bintang menegaskan, informasi tersebut baru keterangan sementara yang didapatkan dari teman korban. "Ini masih info awal, sekarang masih kita dalami kasus ini," Kata Bintang.

Tag Daerah Tersangka tawuran Cengkareng Celurit Pelaku Remaja