Sherina Munaf Selamatkan Kucing Uya Kuya Usai Penjarahan, Beberkan Kondisinya
Rumah selebriti sekaligus anggota DPR RI, Uya Kuya, di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, turut menjadi sasaran penjarahan pada Sabtu (30/8/2025).
Tidak hanya barang-barang berharga yang raib, namun sejumlah kucing peliharaan Uya Kuya juga ikut diambil.
Baca Juga: Tiba-tiba Uya Kuya Ingin Memberantas Mafia Tanah, Ada Apa?
Penyanyi sekaligus pecinta kucing, Sherina Munaf, ikut menyoroti kasus tersebut.
Melalui akun Threads-nya, ia mengumumkan telah berhasil menyelamatkan seekor kucing ras British Shorthair calico betina.
Berhasil Selamatkan Salah Satu Kucing
Baca Juga: Kontroversi Paling Panas dari Uya Kuya, Teranyar Viral Diusir Warga LA
Kucing Uya Kuya yang Hilang (instagram)
Sherina bersama rekannya, Indira Diandra, memastikan kucing itu kini berada dalam kondisi aman dan mendapatkan perawatan yang layak.
Ia juga menyebutkan, ada sekitar 16 hingga 20 ekor kucing di rumah Uya Kuya yang masih dalam pencarian.
"Salah satu kucing dari rumah Uya Kuya ada yang rescue dan semalaman saya dan @indiradiandra sudah koordinasi langsung dengan rescuer," tulis Sherina.
"Ini hanya satu ekor dari kemungkinan 16-20an ekor kucing yang dibreeding di lokasi tersebut," lanjutnya.
Kondisi Kucing Tidak Sehat
Sherina Munaf Selamatkan Kucing Uya Kuya (Threads)
Bintang film Petualangan Sherina itu juga mengungkap kondisi kucing yang diselamatkan ternyata kurang baik.
"Berat badan 1 kg, seharusnya ini berat badan untuk kucing usia 4-5 bulan. Tapi gigi terlihat sudah lengkap & permanen, berarti usianya sudah 8-9 bulan, sudah bukan kitten," kata Sherina.
"Pernafasan aman. Tak ada masalah respiratory. Kondisi kutuan tak mungkin terjadi hanya dalam 1-2 hari terakhir. Dikhawatirkan kutuan sebabkan anemia," sambungnya.
Kucing Lain Diminta Tebusan
Sherina Munaf Selamatkan Kucing Uya Kuya (Threads)
Sherina kemudian membagikan informasi terbaru, bahwa ada satu ekor kucing bernama Bulan yang ternyata diambil oleh orang tak bertanggung jawab. Kucing itu bahkan sempat dimintai tebusan.
"Pencuri ternyata mengambil kucing Bulan (yang tdk tercantum di list). Pencuri lalu minta tebusan kepada seseorang yg iba melihat kondisi Bulan di sekitar rumah Uya," tulisnya.
Beruntung, kucing tersebut akhirnya ditebus dan kini dalam kondisi aman di rumah orang yang menyelamatkannya. Sherina memastikan tetap menjalin kontak untuk memantau perkembangan Bulan.
Sementara itu, beberapa kucing lain juga sudah ditemukan. Untuk memudahkan pencarian berikutnya, Sherina dan Indira tetap bekerja sama dengan anak Uya, yakni Cinta Kuya guna mendata foto serta ciri khas tiap kucing yang masih hilang.