Takut Data Pribadi Bocor? Google Ciptakan Fitur Ini!

FTNews – Ada sebuah kiasan yang mengatakan, “data is the new oil”, yang artinya data merupakan minyak yang baru. Ungkapan tersebut muncul karena ada kesamaan sifat antara data dan minyak. Di mana, minyak merupakan salah satu hasil bumi yang sangat penting saat ini, namun jika tidak diolah maka minyak tersebut tidak terlalu berguna.

Begitu pula dengan data, di mana banyak pihak yang berusaha untuk mengumpulkan data-data tersebut untuk kepentingan mereka. Di mana, data tersebut dapat mengguncang pasar secara cepat. Oleh sebab itu, banyak kasus pencurian data, terutama data pribadi.

Ilustrasi data pribadi. Foto: canva

Di Indonesia sendiri, banyak kejadian di mana data-data dari suatu instansi bocor ke publik. Untuk membantu para pemilik data pribadi tersebut, Google ciptakan sebuah fitur. Melalui sebuah fitur yang bernama Result about you.

Semua pengguna jasa Google dapat menggunakan fitur tersebut secara gratis. Selain itu, fitur ini juga terintegrasi pada seluruh akun Google.

Melalui fitur ini, para pengguna dapat mencari data pribadinya yang beredar di internet. Mulai dari alamat rumah, nomor telepon, juga alamat e-mail.

Ilustrasi data pribadi. Foto: canva

Sebelumnya, fitur ini sudah ada jika para pengguna berlangganan layanan Google One. Kini fitur ini tersedia pada akun-akun yang tidak berlangganan fitur layanan tersebut. 

Indonesia merupakan salah satu negara yang dapat menggunakan fitur dari Google ini. Hanya sebanyak 46 negara yang dapat mengakses fitur ini.

Fungsi dari Result about you

Berikut adalah fungsi-fungsi dari fitur milik Google yang dapat mencari data pribadi para penggunanya.

  • Laporan dark web dan Result about you adalah fitur yang membantu pengguna untuk memahami dan melindungi keberadaan online.
  • Laporan dark web adalah fitur yang membantu pengguna dalam memantau apakah informasi pribadinya bocor di dark web. Seperti nama, alamat, nomor telepon, dan email.
  • Result about you adalah fitur yang memungkinkan para pengguna menemukan dan menghapus hasil yang berisi informasi kontak pribadinya dari hasil pencarian.

Artikel Terkait