Lifestyle
Tanggapi Fitnah di TikTok, Kartika Putri Unggah Postingan Kocak
25 November 2025 | 19:07 WIB
Aktris sekaligus model Kartika Putri tampaknya santai menanggapi fitnah di media sosial TikTok yang menyebutkan "Kartika Putri Gugat Cerai” saat namanya ditelusuri.
Sejumlah akun bahkan mengunggah video yang menampilkan dirinya sedang berada di pengadilan bersama kuasa hukum.
Salah satu akun @mrs.nainggolan2 menuliskan narasi bahwa Kartika Putri mendatangi Pengadilan Agama didampingi pengacaranya.
Baca Juga: Dikabarkan Pensiun dari Entertainment, Kartika Putri Kini Hamil 4 Bulan
Menanggapi hal itu, Kartika Putri mengunggah sebuah postingan nyeleneh di Insta Story akun Instagram pribadinya.
Dalam video singkat tersebut, menampilkan seseorang perempuan yang tampak menutupi muka dengan topeng.