Tegas! Yasonna Tak Segan Deportasi Turis Nakal
Forumterkininews.id, Jakarta- Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly menyebut pihaknya tak segan mendeportasi hingga melakukan pencekalan pada turis nakal di Bali yang belakangan kian meresahkan.
"Jadi soal turis asing setiap orang yg melakukan tindakan kemigrasian kita deportasi. Memang sekarang posisi turis di bali sekitar 60 ribu dan pasti adalah yang nakal. Tetapi kalo dia nakal kita deportasi dan cekal,"kata Yasonna ditemui di Gedung DPR RI, Rabu (31/5).
Sepanjang Januari hingga Mei 2023 katanya, pihaknya telah mendeportasi 132 orang turis nakal.
Baca Juga: Di Rakornas BNPB, Kapolri Bicara Langkah Konkret Manajemen Risiko Bencana
Pihaknya pun, lanjutnya, akan bekerja sama dengan Kakanwil setempat untuk mensosialisasikan aturan bagi turis.
"Dan kita minta kerja sama dengan pemerintah daerah, kita sosialisasi ke tamu-tamu asing. Nanti juga akan kita buat selebaran brosur ini yang tidak boleh ini yang boleh,"tandasnya.