Erspo sebagai aparel resmi Timnas Indonesia telah merilis Jersey kandang dan tandang yang akan dipakai skuat Timnas Indonesia.
Terbaru, seragam yang akan digunakan untuk laga tandang skuad Garuda sudah diperkenalkan pada Senin (3/2/2025) kemarin.
Jersey tersebut akan debut pada pertandingan Indonesia melawan Australia pada bulan Maret 2025 nanti.
Berstatus laga tandang, pasukan Patrick Kluivert diprediksi akan menggunakan jersey putih di pertandingan tersebut.
Saat melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, jersey merah berpeluang besar akan jadi pilihan.
Berbeda dari edisi sebelumnya, jersey baru timnas kali ini mendapatkan respon positif.
Netizen bahkan sudah tidak sabar untuk membeli seragam terbaru skuad Garuda tersebut.
Namun, saat ini semua jersey yang sudah dirilis belum dijual kepada publik.
Penjualan akan mulai dilakukan Erspo mulai 14 Februari nanti.
Nantinya, jersey timnas diperkirakan akan dijual dalam empat kategori.
Yakni player issue, replika, dan supporter version dengan varian short sleeve (SS) dan long sleeve (LS).
Jersey women juga akan dijual dan akan berbeda dengan jersey versi men sesuai kebutuhan.
Tentunya, untuk player issue akan dijual lebih mahal karena merupakan varian yang digunakan oleh pemain di lapangan.
Selain itu, varian ini memiliki detail dan beberapa spesifikasi yang lebih baik dari varian lain.
Beberapa sentuhan terbaru Erspo juga semakin menguatkan nuansa Indonesia di jersey tersebut.
Salah satu laman Twitter pecinta jersey timnas Indonesia yakni Kolektor Jersey Timnas Indonesia (KJTI) memberikan gambaran terkait perkiraan harga jersey timnas terbaru ini.
Paling mahal adalah varian long sleeve untuk jersey kandang dan tandang yang akan dijual di sekitar harga Rp.1,499.000.
Termurah tentu varian supporter version yang akan dirilis ke sekitar 200 ribuan.
Jersey replika diprediksi akan jadi varian paling laris yakni dijual sekitar Rp.599.000 untuk versi SS.
Ini berdasarkan harga jersey yang dijual Erspo pada edisi sebelumnya.
Berikut Perkiraan harga jersey timnas Indonesia versi KJTI:
Player SS Issue Men/ Women: Rp.1,299.000
Player LS Issue Men/ Women: Rp.1,499.000
PI SS Kids: Rp.1,199.000
PI LS Kids: Rp.1,399.000
Replika SS Men/ Women: Rp.599.000
Replika LS Men/ Women: Rp. 749.000
Supporter Version: Rp.199.000.