Sosial Budaya

Ahmad Dhani Soroti Kasus Tambang Nikel di Raja Ampat: Segera Dihukum

09 Juni 2025 | 12:18 WIB
Ahmad Dhani Soroti Kasus Tambang Nikel di Raja Ampat: Segera Dihukum
Ahmad Dhani. [istimewa-FT News]

Ahmad Dhani ikut menyoroti kasus tambang nikel di Raja Ampat, Papua Barat yang dikhawatirkan dapat merusak alam dan lingkungan.

rb-1

Musisi sekaligus anggota DPR RI dari Gerindra ini menyampaikan keresahan adanya aktivitas tambang nikel ini lewat unggahan di akun media sosial miliknya.

Dilihat FT News Senin 9 Juni 2025, Ahmad Dhani mengunggah empat foto yang menunjukan aktivitas tambang. Dalam foto tampak jelas adanya kerusakan alam akibat pengorekan lahan.

Baca Juga: Ahmad Dhani Klarifikasi Manajemen Dewa 19 Tagih Bayaran Rp 5 Juta ke Judika

rb-3

Kok Tega

Musisi dan Anggota DPR RI Ahmad Dhani. [FT News]Musisi dan Anggota DPR RI Ahmad Dhani. [FT News] Bahkan, limbah pengorekan tanah juga mencemari pinggir pantai areal tambang. Hutan hijau juga gundul berganti tanah merah dampak penambangan alat berat.

"Kok tega," tulis Ahmad Dhani di caption unggahannya.

Baca Juga: Ariel NOAH Bebaskan Momo Geisha Bawakan Lagu NOAH, Sindir Ahmad Dhani?

Lebih lanjut, pentolan band Dewa 19 ini juga mendesak agar adanya proses hukum setimpal atas adanya penambangan ini.

"Segera dihukum yang setimpal," tegasnya.

Postingan Ahmad Dhani ini seketika mendapatkan tanggapan dari warganet yang kemudian membanjiri kolom komentarnya.

"Terima kasih kaka, Tuhan dan alam Papua memberkati dan menjaga kaka selalu," ungkap warganet.

"Ayo pakde berjuang di DPR, sampeankan anggota, suarakan kebenaran," imbuh netizen.

Ricuh

Keindahan Raja Ampat yang terancam tambang nikel. [Pexels]Keindahan Raja Ampat yang terancam tambang nikel. [Pexels] Sebelumya, aksi damai yang dilakukan aktivis Greenpeace Indonesia dan warga Raja Ampat dalam Konferensi Nikel Internasional di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta, berakhir ricuh. Para aktivis diseret keluar oleh petugas pengamanan.

Dalam video yang beredar di media sosial dan diunggah akun X @Dandhy_Laksono, terlihat beberapa aktivis ditarik dan digiring keluar sambil terus meneriakkan slogan, "Save Raja Ampat!" dan "Papua bukan tanah kosong!"

Walau aksi para aktivitas berakhir di luar lokasi konferensi, namun pesan mereka sudah sempat menggema di dalam forum.

Greenpeace mengungkapkan keprihatinan mendalam terhadap aktivitas pertambangan nikel yang kini menjangkau pulau-pulau kecil di Raja Ampat seperti Pulau Kawe, Gag, hingga Manuran.

Aktivitas ini dituding menyebabkan kerusakan serius pada ekosistem laut dan darat, serta mengancam kelestarian salah satu destinasi alam paling berharga di Indonesia.

Dalam pernyataannya, Greenpeace menyebut bahwa hampir seluruh wilayah kepulauan di Raja Ampat telah masuk dalam izin usaha pertambangan nikel.

Tag Papua Ahmad Dhani Raja Ampat Tambang Nikel