Biodata dan Agama Mudy Taylor, Komedian Senior yang Meninggal Dunia Hari Ini
Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Komedian senior, Dhimas Mudiarto Ramelan Sutarto atau lebih dikenal Mudy Taylor meninggal dunia pada hari ini, Selasa (25/11/2025).
Kabar kepergian Mudy Taylor diketahui melalui akun instagram Narji @narji77. Dalam postingannya itu, ia mengabadikan foto Mudy Taylor yang tampak tersenyum.
Narji kemudian menyampaikan bahwa Mudy merupakan komedian yang paling dihormatinya semasa masih kuliah telah berpulang hari ini.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Selamat jalan senior komedian dan juga senior berkesenian di kampus, Mas Mudy Taylor. Semoga husnul khotimah," tulis Narji dalam akun instagram pribadinya dikutip pada Selasa (25/11/2025).
FTNews co.id telah mencoba menghubungi pihak keluarga namun hingga berita ini diturunkan belum menjawab, sehingga belum diketahui penyebab pasti dari kepergian dari komedian senior Mudy Taylor.
Lantas penasaran enggak sih dengan sosok Mudy Taylor. Berikut FTNews co.id mencoba mengulasnya secara detail.
Profil Mudy Taylor
Mudy Taylor memiliki nama asli Dhimas Mudiarto Ramelan Sutarto mengawali karier di dunia hiburan dimulai dengan menjadi penyiar radio Suara Kejayaan.