Filipina Puji Kemampuan Pemain Garuda Pertiwi

FTNews – Walaupun mengalami kekalahan telak, Filipina puji kemampuan pemain Garuda Pertiwi. Dengan mengakhiri pertandingan 6-1 dari Filipina tersebut, membuat tim wanita U-17 harus bebenah lagi.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (6/5) itu membuat Indonesia terbantai berkali-kali. Namun, tidak ada sedikit kata menyerah para pemain ucap, mereka tetap melakukan pertahanan dan memberikan serangan.

Tetapi melihat dari segi perbandingan yang ada, para pemain bisa tergolong jauh kemampuan fisiknya dari tim Malditas tersebut. “Kami selalu tahu (Claudia) Scheunemann adalah pemain bagus dan Anda melihatnya dengan golnya, namun kami tahu bahwa kami akan selalu mendominasi pertandingan ini,” ujar pelatih Filipina, Sinisha Cohadzic dalam AFC.

Tim Garuda Pertiwi. (Foto: PSSI)

Dalam pertandingan tersebut Claudia Scheunemann, melakukan aksi terbaiknya. Bahkan ia menyumbangkan satu gol cantiknya untuk Garuda Pertiwi. Tendangan dari luar kotak penaltinya pada menit ke-12 tembus ke gawang lawan.

Dari hal tersebut banyak yang menyoroti pemain muda ini. Dengan postur yang lebih tinggi dari pemain lainnya, serta pengalaman yang jauh lebih besar dan fisik yang memumpuni membuat ia dapat bersaing.

Tim Garuda Pertiwi. (Foto: PSSI)

Namun hal yang tidak bisa tertutupi, Skuat Garuda Pertiwi yang tergolong masih baru. Sehingga fisik mereka belum dapat teratasi dengan baik. “Mereka adil, mereka (Indonesia) berjuang sampai akhir tetapi dari segi kebugaran mereka tidak bisa menandingi kami.” terang Sinisha.

Perlu kita ketahui bahwa tim ini baru terbentuk sejak awal April. Karena sebelumnya seluruh pemain melakukan seleksi, dengan mengambil 23 pemain terbaik sesuai kriteria. Tetapi karena waktu sebulan itu tergolong singkat, seluruh pemain belum memiliki stamina yang tergolong kuat.

Hal tersebut karena pemain Filipina merupakan pemain aborad, sedangkan untuk Indonesia hampir kebanyakan, mereka bermain pada klub amatir. Kini mereka harus lebih bersiap lagi dalam menyiapkan pertandingan selanjutnya.

BACA JUGA:   Alasan Harry Kane Pilih Gabung Bayern Munich

Langkah Garuda Pertiwi

Tim Garuda Pertiwi. (Foto: PSSI)

Mereka akan menghadapi lawan Korea Selatan pada di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (9/5). Dalam pertandingan itu, seluruh pemain harus memiliki keinginan lebih untuk menang.

Hal ini karena pertandingan tersebut juga dapat dikatakan sebagai laga yang cukup mudah tergapai untuk Indoneisa dapat menangkan. Karena jika mereka gagal, kesempatan menang melawan Korea Utara akan lebih terlihat tidak ada.

Mengingat kualitas pemain Korea Utara sangat baik. Mereka berhasil membenamkan Korea Selatan dengan mudah tanpa balas 7-0. Sehingga Indonesia harus siap memberikan hasil yang positif.

Artikel Terkait