Mandalika Kembali Jadi “Rumah Pembalap” MotoGp 2024

Forumterkininews.id, Jakarta – Sirkuit Internasional Mandalika kembali terpilih menjadi rumah ajang MotoGp pada tahun 2024 mendatang.

Para pembalap terbaik dunia seperti Fabio Quartararo (Yamaha) dan Aleix Espargaro (Aprilia) akan mengunjungi sirkuit yang berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat tersebut pada musim balap 2024.

Sebelumnya Sirkuit Mandalika pernah menjadi tempat ajang internasional tersebut pada Maret 2022 lalu, Miguel Oliveira keluar sebagai juara dari tim Red Bull KTM.

Mengutip kalender resmi MotoGp di website MotoGp, ajang balap internasional tersebut akan berlangsung pada 13-15 Oktober 2024.

Sementara itu, pembukaan MotoGp musim 2024 akan berlangsung di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar. Lokasi ini akan menjadi tempat pertama para pembalap berlomba memperebutkan rekor 22 Grand Prix.

Menariknya lagi, pada awal musim 2024 ajang balap MotoGp menekankan transisi 100 persen bahan bakar berkelanjutan. Mereka akan mengawalinya di tahun 2024 dengan presentase 40 persen. Baru di tahun 2027 menargetkan hingga 100 persen. Tidak lagi menggunakan bahan bakar non fosil.

Musim balap 2024 akan menggunakan pengelompokan geografis. Tujuannya agar efisien dalam melintasi berbagai negara terutama saat pengangkutan barang peserta.

Pada putaran pertama akan dibuka di sirkuit Qatar. Lalu ke Sirkuit Algarve (Portugal), Argentina, Amerika Serikat, Jerez (Spanyol), Prancis, Catalunya (Spanyol), Mugello (Italia), Kazakhstan, Belanda, dan Jerman.

Lalu pada putaran kedua di Sirkuit Silverstone (Inggris), sebelum berlanjut ke Austria, Aragon (Spanyol), San Marino (Italia), India, Mandalika (Indonesia), Jepang, Phillip Island (Australia), Thailand, Sepang (Malaysia), dan berakhir di Valenciana (Spanyol).

Sirkuit Internasional Mandalika sendiri sudah menjadi tempat ajang balap besar seperti World Superbike, MotoGP, dan Asia Talent Cup.

Artikel Terkait