Operasi Zebra 2023 Berakhir, Ribuan Pengendara di Jaksel Ditindak
Forumterkininews.id, Jakarta - Ribuan pengendara di wilayah Jakarta Selatan mendapat tindakan selama dua pekan Operasi Zebra Jaya berlangsung pada 18 September - 1 Oktober 2023.ÂÂ
Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam mengatakan, pihaknya telah melakukan penindakan terhadap ribuan pengendara di wilayah Jakarta Selatan.
“Petugas kepolisian yang melaksanakan operasi telah melakukan upaya-upaya kombinasi antara edukasi, pencegahan, dan penindakan sebagai langkah terakhir,†ucap Ade Ary, kepada wartawan, di Jakarta, Senin (2/10).
Baca Juga: Tidak Bawa Putri Candrawathi Visum jadi Penyesalan Ferdy Sambo
“Jenis pelanggaran yang paling banyak ditemukan dan dilakukan penindakan oleh petugas yaitu tidak menggunakan helm SNI sebanyak 35, melawan arus 46, parkir liar 50 dan melanggar marka jalan,†kata Ade Ary.
Kemudian Ade Ary mengatakan, pihaknya akan terus melakukan kegiatan edukatif, pencegahan dan penindakan terhadap para pengendara walaupun Operasi Zebra Jaya 2023 telah berakhir.
Ade berharap momentum Operasi Zebra meningkatkan kesadaran masyarakat, dan disiplin berlalu lintas. Sehingga ada pencegahan dampak perilaku buruk di jalan raya. "Keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas merupakan tanggung jawab kita bersama,†ucap Ade Ary.