PKS Pindah ke Lain Hati, Anies Baswedan Kutip Ucapan Bung Hatta

FT News – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) batal mengusung Anies Baswedan dan Sohibul Iman dalam Pilkada DKI Jakarta. Saat ini partai tersebut mengusung ke pasangan Ridwan Kamil dan Suswono.

Ridwan Kamil dan Suswono resmi diusung oleh 12 partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Selasa (19/8/2024).

KIM Plus terdiri atas Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Gelora, PAN, PBB, PSI, Partai Garuda, dan Prima. Lalu, ada PPP, Perindo, PKB, dan PKS. Tersisa PDIP yang tidak mengusung pencalonan RK – Suswono.

Dalam deklerasi itu, wakil presiden pemenang Pilpres 2024 Gibran Rakabuming Raka juga turut hadir. Namun Gibran tak banyak berbicara.

Melansir pada media sosial X dalam akun resmi @aniesbaswedan, dirinya mengutip sebuah pernyataan dari Bung Hatta yang berisi tentang negerinya yang tumbuh dengan perbuatannya.

“Hanya ada satu negeri yang menjadi negeriku. Ia tumbuh dengan perbuatan, dan perbuatan itu adalah perbuatanku. -Rene de Clercq, dikutip oleh Bung Hatta dalam pledoinya di Den Haag tahun 1928,” tulis Anies, dikutip pada Selasa (20/8).

Kemudian mantan Gubernur DKI Jakarta ini memberikan semangat dan menyampaikan untuk tidak pernah menyerah untuk Indonesia.

“Jangan putus asa dan jangan pernah menyerah untuk Indonesia. Kata Bung Karno: Tetaplah bersemangat elang rajawali! :),” ucap Anies.

Terkait hal ini, sejumlah warganet ikut memberikan semangat untuk Anies Baswedan.

BACA JUGA:   Green Day Bakal Konser di Jakarta, Ini Harga Tiketnya

“Aku akan selalu mendukung abahh, dan tetap berjuang untuk kebaikan negeri kita yang sudah dirusak oleh elit-elit partai demi ambisi dan kepentingan busuk mereka,” kata @hayiyaya32.

Modal Kuat Ridwan Kamil Kalahkan Anies Baswedan di Pilkada DKI [Instagram]

“Layaknya pohon.. semakin angin deras menerpanya, semakin kau kokoh dan akar2 penopangmu selalu ada.. daun2 yang jatuh adalah kodrat ilahi, tapi tunas selalu muncul..dan itu adalah kami.. dan doa2 kami yg selalu menyertaimu pak @aniesbaswedan,” ujar @dodojogja2.

“Terimakasih Abah, sejarah akan mencatat, Abah punya kualitas tersendiri. Emas tetaplah emas meski dibenamkan di lumpur. Loyang tetaplah loyang meski dipoles sedemikian rupa,” ungkap @Rheazahiya.

“Tidak ada kata yang bisa kurangkai dgn sempurna untukmu wahai sang idola terkecuali Anda memang “LUAR BIASA” jangan pernah lelah berjuang untuk Indonesia karena frustasi dan kecewa tidak ada dikamus kita,” tukas @AdrieMuhammad.

“Tetap semangat, pak Anies. Kita rakyat hanya mengharapkan pemimpin yang baik dan amanah. Mungkin jika pak Anies tidak memimpin tidak masalah untuk bapak, tapi bagi rakyat yang mengharapkan pemimpin terbaik yang khawatir. Mari tetap berada di barisan perubahan, dan menjadi baik,” ujar @yudiiidoey.

Artikel Terkait