Polisi Temukan Sabu 30 Kg Tersembunyi di Interior Mobil

FTNews – Sepandai-pandainya kurir narkoba menyembunyikan sabu akhirnya terbongkar juga. Dua tersangka, HR (21) dan TR (32), menyembunyikan sabu seberat 30 Kg di interior mobilnya. Namun polisi lebih trampil. Paket sabu yang berasal dari Riau itu, berhasil ditemukan.

Kepala Bidang Humas Polda Banten Kombes. Pol. Didik Hariyanto dalam keterangan tertulisnya menyebut, penyidik berhasil mengungkap kasus penyelundupan 30 Kg narkotika jenis sabu yang disembunyikan diinterrior mobil. Barang bukti dan kedua tersangka berhasil diamankan.

Awal kejadian, mobil kedua tersangka bergerak melewati Pelabuhan Merak Dermaga 06 Eksekutif. Kendaraan yang mencurigakan itu kemudian dihentikan polisi yang langsung melakukan pemeriksaan. Akhirnya ditemukan sabu diselipkan dalam interior kendaraan  yang bergerak dari Lampung menuju Banten.

”Anggota Polres Cilegon berhasil mengungkap pengedar narkoba jenis sabu sejumlah 30 kilogram. Kemudian tersangka saat ini ada dua HR dan TR,” ujar Kabid, Rabu (17/7/24).

Ia mengatakan, para tersabgka mengaku mendapatkan sabu dari seorang berinisial R (DPO) yang berasal dari Pekanbaru, Riau. Kedua tersangka pun mengaku hanya merupakan kurir.

Menurut keterangan tersangka juga, ujar Kabid, transaksi narkotika dilakukan sebanyak tiga kali dalam kurun waktu tiga bulan terakhir. Tersangka HR dijanjikan upah sebesar Rp15 juta dan TR sebesar Rp10 juta.

Lebih lanjut dijelaskan Kabid, pengungkapan tersebut berkat kerja sama Polda Lampung khususnya Polres Lampung Selatan dan Polres Cilegon serta Direktorat Narkoba Polda Banten. Dengan penjegalan peredaran sabu senilai Rp30 miliar tersebut dapat menyelamatkan 312.000 jiwa.

“Tersangka dijerat Pasal 114 Ayat (2) juncto Pasal 112 Ayat (2) juncto Pasal 132 UU RI nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman maksimal pidana mati,” jelasnya.***

Artikel Terkait

Rizki Juniansyah Sumbang Emas untuk Banten dan Pecahkan Sejumlah Rekor Nasional

FTNews---  Lifter nasional asal Provinsi Banten, Rizki Juniansyah, berhasil...

Penyerapan Pajak Kota Tangerang Meningkat Drastis PBB-P2 97,3% dan BPHTB 105,8%

FTNews--- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali mencatatkan tren positif...

Inflasi Kota Tangerang Tetap Positif, Stabil di Angka 2,65 Persen

FTNews--- Kota Tangerang kembali melanjutkan tren positif di bidang...