Ekonomi Bisnis

Prabowo Panggil Menteri Airlangga, Kapolri, hingga Menkeu Purbaya Ratas di Hambalang, Bahas Apa?

18 September 2025 | 23:22 WIB
Prabowo Panggil Menteri Airlangga, Kapolri, hingga Menkeu Purbaya Ratas di Hambalang, Bahas Apa?
Presiden Prabowo Subianto memimpin ratas dengan jajaran Kementerian Koordinator bidang Perekonomian dan instansi terkait di Hambalang, Jawa Barat, Kamis (18/9/2025). [Instagram @sekretariat.kabinet]

Di sektor pertanian, kata Teddy, Presiden Prabowo menekankan perlunya langkah cepat untuk menyelesaikan permasalahan terkait ubi kayu, singkong, dan tapioka.

Pemerintah akan melibatkan pemerintah daerah serta pelaku industri, dengan tetap memprioritaskan kesejahteraan para petani sebagai fokus utama kebijakan.

Untuk sektor energi, ratas membahas mekanisme produksi tetes tebu atau molase serta pengembangan penyediaan listrik pedesaan berbasis tenaga surya.

Presiden Prabowo memerintahkan PT Danantara untuk menyiapkan prototipe listrik pedesaan tenaga surya.

"Presiden memerintahkan Danantara untuk membuat prototipe listrik pedesaan berbasis tenaga surya di sejumlah daerah di Indonesia, dan ditargetkan dapat berjalan dalam waktu 3-5 bulan," tulisnya.

Rencana Pembangunan Giant Sea Wall

Presiden Prabowo Subianto memimpin ratas dengan jajaran Kementerian Koordinator bidang Perekonomian dan instansi terkait di Hambalang, Jawa Barat, Kamis (18/9/2025). [Instagram @sekretariat.kabinet]Presiden Prabowo Subianto memimpin ratas dengan jajaran Kementerian Koordinator bidang Perekonomian dan instansi terkait di Hambalang, Jawa Barat, Kamis (18/9/2025). [Instagram @sekretariat.kabinet]Presiden juga menyoroti rencana pembangunan giant sea wall di pesisir utara (Pantura) Jawa, yang diproyeksikan berdampak pada sekitar 50 juta masyarakat di kawasan tersebut.

Disampaikan Seskab, rencana ini menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat ketahanan infrastruktur sekaligus melindungi wilayah pesisir dari ancaman abrasi dan perubahan iklim.

1 2 Tampilkan Semua
Tag Kapolri Presiden Prabowo Subianto Purbaya Yudhi Sadewa Prabowo Ratas Hambalang