Otomotif

Seberapa Lama Usia Ban Motor? Simak Ulasannya

17 Juni 2025 | 08:08 WIB
Seberapa Lama Usia Ban Motor? Simak Ulasannya
Ilustrasi ban motor. [Instagram]

Ban menjadi komponen penting bagi sebuah kendaraan bermotor dan punya peran vital dalam menunjang keselamatan dan kenyamanan berkendara. Termasuk ban sepeda motor.

rb-1

Namun, tidak sedikit pengendara motor yang masih kurang memperhatikan kondisi ban motor mereka hingga cepat mengalami kehausan.

Kemudian, kebocoran mendadak bahkan pecah ban saat sedang berkendara. Kondisi seperti ini tentu berisiko tinggi bagi pengendara.

rb-3

Kerusakan pada ban bukan cuma berdampak pada ketidaknyamanan saat berkendara, tapi juga sangat memengaruhi faktor keselamatan.

Ada banyak faktor yang bisa memengaruhi seberapa lama ban bisa digunakan dengan aman dan nyaman.

Dikutip dari laman resmi Suzuki, berikut faktor-faktor yang memengaruhi lama usia ban motor.

1. Kualitas Ban

Kualitas ban motor menjadi salah satu faktor paling penting yang menentukan seberapa lama ban dapat digunakan sebelum mengalami kerusakan.

Ban yang berasal dari merek terpercaya umumnya dibuat dengan menggunakan material berkualitas tinggi yang memiliki ketahanan lebih baik terhadap berbagai tekanan, suhu panas, serta kondisi jalan yang tidak ideal.

Ban berkualitas tinggi biasanya telah melalui serangkaian uji ketahanan dan standar kualitas yang ketat. Sehingga mampu memberikan performa optimal dan stabilitas yang baik selama penggunaan dalam jangka waktu yang lama.

2. Tekanan Angin

Ilustrasi tekanan angin ban motor. [Instagram]Ilustrasi tekanan angin ban motor. [Instagram]Salah satu kealpaan yang paling sering luput dari pandangan pengendara motor adalah kurangnya memperhatikan. Atau bahkan mengabaikan tekanan udara pada ban.

Tekanan angin yang tidak sesuai, baik terlalu rendah maupun terlalu tinggi, bisa menyebabkan tapak ban tidak bisa bekerja secara optimal saat bersentuhan dengan permukaan jalan.

Situasi ini bukan cuma bikin ban lebih cepat aus. Namun juga meningkatkan risiko kebocoran atau bahkan pecah ban.

Karena itu, menjaga tekanan ban sesuai rekomendari dari pabrikan motor Anda jadi salah satu langkah perawatan yang sangat penting dan efektif guna memperpanjang masa pakai ban motor.

3. Kondisi Jalan

Salah satu faktor usia ban 'pendek' karena sering melintasi jalanan yang berlubang, berbatu, atau permukaan kasar.

Guncangan terus-menerus dari kondisi jalan yang tidak mulus menyebabkan gesekan berlebihan pada permukaan ban.

Akibatnya, lama-kelamaan dapat menimbulkan kerusakan baik pada lapisan luar maupun struktur bagian dalam ban.

Jalan yang tidak rata juga meningkatkan risiko terbentuknya benjolan atau retakan kecil pada ban.

Karena itu, menghindari area yang rusak sangat penting untuk memperpanjang usia ban motor Anda.

4. Cara Berkendara

Gaya berkendara juga turut memberi pengaruh besar terhadap masa pakai ban.

Pengereman mendadak, akselerasi yang agresif atau manuver ekstrem seperti menikung tajam dapat menyebabkan ban cepat aus.

Maka berkendaralah secara lembut dan stabil. Hal ini bukan cuma membantu bikin konsumsi bahan bakar jadi lebih irit, tapi juga memperpanjang umur ban.

5. Beban Kendaraan

Ilustrasi ban motor. [Instagram]Ilustrasi ban motor. [Instagram]Beban berlebih yang melebihi kapasitas motor membuat tekanan pada ban semakin tinggi, di samping membebani mesin.

Dampaknya, permukaan ban bisa lebih cepat aus sehingga meningkatkan kemungkinan ban meledak.

6. Usia Ban

Meski tampak masih layak pakai, ban memiliki umur pakai tertentu. Biasanya, usia ideal ban sekitar 3 hingga 5 tahun. Tergantung frekuensi pemakaian dan kondisi penyimpanan.

Ban yang sudah tua cenderung getas, kehilangan elastisitas, dan lebih mudah retak. Karena itu, Anda perlu mengecek tanggal produksi ban secara berkala.

7. Iklim atau Suhu Lingkungan

Faktor cuaca dan suhu lingkungan juga memengaruhi kualitas ban. Di daerah yang bersuhu tinggi, permukaan jalan yang panas dapat mempercepat keausan ban.

Sebaliknya, suhu yang terlalu dingin bisa membuat karet ban menjadi keras dan kurang mencengkeram.

Terkena sinar matahari secara langsung dalam jangka waktu yang lama juga bisa menyebabkan kerusakan pada permukaan ban.

8. Perawatan Ban

Ilustrasi ban motor. [Dok. Suzuki.co.id]Ilustrasi ban motor. [Dok. Suzuki.co.id]Melakukan perawatan secara rutin merupakan faktor paling penting untuk menjaga keawetan ban.

Membersihkan ban dari debu, kerikil, atau kotoran lain, serta melakukan pengecekan rutin terhadap tekanan angin, permukaan ban, dan kondisi velg adalah langkah penting untuk dilakukan.

Tag Usia Ban Motor Masa Pakai Ban Motor Ban Motor

Terkait