Siapa Marshella Aprilia, Dianggap Pemenang usai Pratama Arhan Ceraikan Azizah Salsha
Marshella Aprilia. (Instagram/@marshellaprilia)
Untuk memahami konteks dukungan ini, publik kembali menyorot kisah cinta Marshella dan Arhan di masa lalu. Keduanya diketahui telah menjalin hubungan asmara yang cukup lama, bahkan sejak masih duduk di bangku sekolah menengah.
Mereka kemudian resmi berpacaran pada tahun 2021, saat sama-sama masih merintis karier di bidang masing-masing. Namun, hubungan yang telah berjalan selama tiga tahun itu harus kandas pada Juli 2023, dengan isu perbedaan keyakinan sebagai salah satu penyebabnya.
Tak lama setelah putus, Arhan secara mengejutkan menikahi Azizah Salsha pada 20 Agustus 2023 di Tokyo, Jepang. Pernikahan yang terkesan tiba-tiba itu sempat membuat banyak pihak terkejut dan memicu berbagai spekulasi.
Sosok Marshella Aprilia
Marshella Aprilia. (Instagram/@marshellaprilia)
Di luar kisah asmaranya dengan Arhan, Marshella Aprilia adalah seorang selebgram dan influencer yang cukup aktif di media sosial.
Akun Instagramnya memiliki lebih dari 421 ribu pengikut, sementara akun TikTok-nya diikuti oleh lebih dari 425 ribu orang.
Dari sisi pendidikan, Marshella tercatat sebagai seorang mahasiswi di Universitas Dian Nuswantoro, Semarang. Ia juga diketahui memiliki hobi bernyanyi dan sering membagikan konten-konten musik di akun media sosial pribadinya.
Biodata dan Agama Marshella Aprilia
Marshella Aprilia. (Instagram/@marshellaprilia)
- Nama Lengkap: Marshella Aprilia
- Tempat, Tanggal Lahir: Semarang, Jawa Tengah, Agustus 2001
- Agama: Kristen Protestan
- Instagram: @marshellaprilia
- Tiktok: @marshellaprillia