Ternyata Ini Penyebab Ronaldo Menangis di EURO 2024

FTNews – Pemain bintang ternama menuai air mata, ternyata penyebab Ronaldo menangis di EURO 2024 cukup mengejutkan. Pemain Portugal tersebut merasa bersalah dalam pertandingan Portugal melawan Slovenia di Frankfurt Arena, Jerman, Selasa (2/7).

Cristiano Ronaldo menangis karena gagal mengeksekusi penalti yang menjadi kesempatan saat babak extra time. Namun tendangan milik legenda Real Madrid itu terbaca oleh kiper lawan, Jan Oblak.

Perasaan bersalah karena hampir membuat tim dengan julukan Os Navegadores angkat koper dari Jerman. Pasalnya pertandingan tersebut cukup menengangkan, karena kedua tim memiliki kekuatan yang sama besar.

Lanjutnya saat jeda babak tambahan tersebut, membuat Ronaldo harus mengeluarkan air matanya. Bahkan harus rekannya turun tangan untuk menenangkan pemain bintang tersebut.

Dari kesalahan tersebut membuat Portugal harus bermain dengan nafas lebih panjang lagi untuk melanjutkannya ke sesi penalti. Nasib baik saat pemain Al Nassr itu menjadi penendang pertama.

Cristano Ronaldo meminta maaf. (Foto: X/Euro)

Ronaldo membayar kesalahannya dengan memberikan gol pembuka pada pertandingan tersebut. Bukan bergaya saat memberikan gol melainkan, pemain berusia 39 tahun ini meminta maaf kepada seluruh suporter atas kesalahanya.

Meskipun begitu netizen memberikan respon positif kepada bintang ternama itu. Dalam instagram milik Euro 2024, mereka tetap memberikan dukungan kepada pemain legenda Portugal tersebut.

“Ronaldo tetap hebat meski gagal mengeksekusi penalti,” ujar akun moha***d.

“Dia adalah salah satu pemain terhebat sepanjang masa. Mengenai reaksi emosionalnya terhadap penalti – ini adalah Piala Eropa dan dia melakukan yang terbaik untuk negaranya. Dia bukan robot, dia manusia. Dan salah satu pemain sepak bola terbaik apa pun yang terjadi,” ujar akun anu**.

Penyelamat Portugal

Kiper Portugal, Diego Costa. (Foto: X/Euro)

Selain itu nama baik Ronaldo tetap terselamatkan oleh rekan satu timnya, Diego Costa. Hal ini karena ia berhasil menepis tiga kali tendangan berturut, sehingga memastikan secara langsung Portugal lolos menuju 8 besar.

BACA JUGA:   Putusan Banding Sambo Dibacakan 12 April Mendatang

Kiper FC Porto ini berhasil menjadi penyelamat timnya dari kekalahan. Seluruh tim bahkan merayakan dan memberikan rasa bangganya kepada penjaga gawang hebat tersebut.

 

Artikel Terkait