Ternyata Keluarga Tewas di Koja Pengusaha Peralatan Umrah

Forumterkininews.id, Jakarta – Polisi mengungkap latar belakang profesi seorang ayah berinisial H (58) yang tewas bersama anaknya AQH (11 bulan) yang di Jalan Balai Rakyat RT 3 RW 6, Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, pada Sabtu (28/10) lalu.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Iverson Manossoh mengatakan, korban merupakan pengusaha perlengkapan umrah.

“Bapaknya, almarhum ini bekerja di usaha sarana kelengkapan umroh sampai dengan kejadian usaha itu masih berjalan,” kata Iverson, kepada wartawan, di Jakarta, Kamis (2/11).

Sementara itu Iverson mengungkapkan istri korban tidak bekerja, melainkan hanya mengurus rumah tangga.

“Nah, ibunya ibu rumah tangga istrinya,” ujar Iverson.

Iverson juga menambahkan jika melihat kondisi rumahnya, korban juga berasal dari keluarga yang berkecukupan.

“(Kondisi ekonomi) ya menengah, kalau saya lihat. Kulkas juga terisi persediaan juga. Perlengkapan di rumah cukup ya saya lihat. Di rumah juga kami temukan paket pengadaan kaya sarung dan beberapa perlengkapan umroh,” ungkap Iverson.

Tewas Membusuk

Dalam pemberitaan sebelumnya, sejumlah warga geger dengan penemuan mayat seorang ayah dan anak di Jalan Balai Rakyat RT 3 RW 6, Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, pada Sabtu (28/10).

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Iverson Manossoh membenarkan adanya insiden penemuan mayat tersebut.

“Iya betul (ada bapak dan anak ditemukan tewas membusuk),” kata Iverson, Sabtu (28/10).

Lebih lanjut, ia belum dapat menjelaskan secara rinci terkait identitas keduanya. Polisi memperkirakan jasad ayah berusia 50 tahun, sementara anaknya laki-laki berusia 2 tahun.

Saat warga temukan posisi keduanya tidak berjauhan di dalam rumah yang tidak terkunci. Saat ini pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab kematian keduanya.

Artikel Terkait