Turnamen Toulon: Tim U-19 Indonesia Dibekap Venezuela

Forumterkininews.id, Jakarta – Tim U-19 Indonesia harus mengakui ketangguhan Venezuela. Mengawali penampilannya pada persaingan Grup B Turnamen Sepakbola Toulon 2022 atau Tournoi Maurice Revello di  Stade de Lattre de Tassigny, Prancis, Ronaldo Kwateh dkk dibekap 0-1, Senin (30/5).

Setelah sempat menahan imbang tanpa gol sepanjang babak pertama, gawang Indonesia yang dikawal Cahya Supriadi akhirnya bobol juga pada menit ke-69 lewat tandukan Daniel Perez, memanfaatkan umpan lambung Adrian Cova.

Sepanjang pertandingan, Indonesia mendapatkan tekanan bertubi-tubi. Sejumlah peluang emas diciptakan pemain-pemian Venezuela namun tidak ada satu pun yang berujung gol. Cemerlangnya penampilan kiper Cahya Supriadi menjadi faktor yang menyebabkan Venezuela tidak bisa menuntaskan serangannya menjadi gol.

Sebaliknya, Indonesia sendiri praktis jarang mendapatkan peluang. Kalau pun sempat melakukan tendangan ke gawang, bisa dihitung dengan jari. Di babak pertama misalnya, bek kanan Raka Cahyana sempat melepaskan tendangan ke gawang, tapi masih dapat ditangkap kiper lawan.

Muhamad Rafli juga sempat memiliki peluang. Hanya saja tendangannya masih bisa digagalkan kiper Samuel Rodriguez.

Pada menit-menit awal babak kedua Ronaldo Kwateh juga sempat mendapatkan kesempatan melepaskan tendangan ke gawang. Namun masih terlalu lemah dan dapat ditangkap penjaga gawang.

Indonesia berada dalam persaingan Grup B bersama Ghana, Meksiko, dan Venezuela. Pertandingan kedua Indonesia akan menghadapi Ghana, Kamis (2/5).

Turnamen Toulon diikuti 12 negara, yakni Argentina, Saudi Arabia, Panama, Venezuela, Ghana, Indonesia, Meksiko, Komoro, Jepang, Aljazair, Kolombia, dan tuan rumah Prancis.

Susunan pemain:

Indonesia: Cahya Supriadi; Raka Cahyana, Muhammad Ferarri, Ahmad Rusadi, Edgar Amping; Dimas Juliano, Arkhan Fikri, Muhamad Rafli; Alfrianto Nico, Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka.
Pelatih: Dzenan Radoncic.

Venezuela: Samuel Rodriguez; Alejandro Cova, Andres Ferro, Oscar Conde, Jesus Paz; Emerson Ruiz, Telasco Segovia, Yerson Chacon, Saul Guarairapa, Matias Lacava, Daniel Perez.
Pelatih: Fernando Batista.

Artikel Terkait