Tragis! Mobil BNI Bermuatan Miliaran Rupiah Terbakar
Total dana yang dibawa mencapai Rp 5,2 miliar, namun sebagian sudah disalurkan ke sejumlah ATM di wilayah Polman sebelum insiden terjadi.
Menurut Brigpol Verdi (32), anggota kepolisian yang turut mengawal mobil tersebut, ia sempat mencium bau bahan bakar menyengat sesaat setelah pengisian BBM di SPBU.
Petugas memadamkan api. [Instagram @fakta.indo]
Namun, tidak terlihat adanya kebocoran pada tangki atau mesin mobil.
“Beberapa menit setelah berangkat lagi, tiba-tiba muncul asap dari jok tengah, lalu api langsung membesar,” katanya.
Sopir berusaha menepikan kendaraan dan keluar untuk menyelamatkan diri, tetapi uang tunai di dalam mobil tidak bisa diselamatkan karena kunci kontak tertinggal di dalam.
Dalam waktu singkat, api membakar habis seluruh bagian kendaraan.
Dua unit mobil pemadam kebakaran yang datang ke lokasi akhirnya berhasil memadamkan api setelah beberapa menit berjibaku. Meski tak ada korban jiwa, kerugian yang dialami diperkirakan mencapai Rp 4,6 miliar.
“Api berhasil dipadamkan, tapi uang di dalam kendaraan ikut terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” tambah AKP Budi Adi.
Polisi saat ini masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti kebakaran, termasuk memeriksa kondisi teknis kendaraan dan bekas bahan bakar.
Kejadian ini menjadi pelajaran penting bagi pihak perbankan dan perusahaan jasa pengangkut uang agar lebih memperhatikan aspek keselamatan kendaraan operasional, terutama yang membawa barang berharga dalam jumlah besar.