Viral Remaja Bersajam Tawuran di Sunter, 9 Terduga Pelaku Diamankan
Forumterkininews.id, Jakarta - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan dua kelompok remaja terlibat aksi tawuran didekat Wisma Atlet, Kelurahan Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Minggu (20/8) pagi.
Pada video yang diunggah dalam akun instagram @jakut.info, tampak masing-masing remaja dari dua kelompok berbeda berbekal senjata tajam untuk melancarkan aksinya.
Kemudian salah satu kelompok remaja tersebut terlihat berlarian saat diserang oleh kelompok lawan.
Baca Juga: Tidak Bawa Putri Candrawathi Visum jadi Penyesalan Ferdy Sambo
“Woi jangan pada lari,†teriak remaja tersebut.
Sementara itu tertulis keterangan dalam video bahwa aksi tawuran tersebut berhasil dibubarkan oleh pihak kepolisian sektor (Polsek) Tanjung Priok.
Menanggapi hal ini, Kapolsek Tanjung Priok, Kompol Nazirwan mengungkapkan bahwa pihaknya mengamankan sembilan terduga pelaku.
Baca Juga: PMI Kota Tangerang Luncurkan Aplikasi di Hari Ulang Tahunnya
“Kita amankan sembilan orang,†kata Nazirwan, saat dihubungi, pada Senin (21/8).
Lebih lanjut ia tidak menjelaskan secara detail terkait identitas sembilan remaja yang diamankan. Namun ia memastikan saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan.
“Masih penyelidikan kita,†ucap Nazirwan.