Metropolitan

Ahmad Sahroni Kalap Rumahnya Dijarah Massa: Bedebah Kalian!

31 Agustus 2025 | 00:36 WIB
Ahmad Sahroni Kalap Rumahnya Dijarah Massa: Bedebah Kalian!
Anggota DPR RI Fraksi NasDem Ahmad Sahroni memakai jam tangan mewah. Saat ini rumahnya dijarah oleh massa, Sabtu (30/8/2025). [Instagram @ahmadsahroni88]

Anggota DPR Ahmad Sahroni bereaksi usai aksi penjarahan kediamannya di Jalan Kebon Bawang, Jakarta Utara, Sabtu (31/8/2025).

rb-1

Anggota DPR dari Fraksi Partai NasDem yang dikabarkan kabur ke Singapura tersebut mengaku kecewa dengan aksi massa yang merusak rumah dan menjarah isi di dalamnya.

Kekecewaan tersebut disampaikan Ahmad Sahroni melalui akun X (dulu Twitter).

Baca Juga: Ahmad Sahroni Batal Jadi Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono, Ada Apa?

rb-3

"Bangga ya bisa ambil barang orang lain. Dikira gak akan terdeteksi kalua mau dijual? semua akan terdeteksi. Logikanya gini, kalian punya rumah, rumah kalian dirampok. Kalian marah nggak? jawab!!" tulis Sahroni.

Ia bahkan mengancam akan membawa peristiwa penjarahan tersebut ke ranah hukum.

"Saya, Ahmad Sahroni.Dengan ini tidak menerima penjarahan dan akan membawa hal ini ke ranah hukum. Kalau kecewa sama saya, ya hadapi saya .. Jangan tempat tinggal saya dan barang2 keluarga saya. Bedebah kalian, mainnya penjarahan!!!" lanjut Sahroni.

1 2 Tampilkan Semua
Tag Ahmad Sahroni Rumah Ahmad Sahroni