Kalah di Laver Cup, Federer Resmi Pamitan

Forumterkininews.id, London – Petenis berkebangsaan Swiss, Roger Federer resmi pensiun dari dunia tenis setelah kalah di ajang Laver Cup.

Dalam pertandingan di O2 Arena, Sabtu (24/9) siang WIB, Federer yang berpasangan dengan Rafael Nadal harus mengakui keunggulan Jack Sock dan Frances Tiafoe dengan skor 4-6, 7-6, (7-2), dan 11-9.

Pria berusia 41 tahun itu menerima tepuk tangan meriah setelah keluar lapangan untuk terakhir kalinya saat ia pensiun sebagai pemain profesional.

“Ini adalah hari yang indah. Saya senang, tidak sedih. Senang rasanya berada di sini. Saya senang saya berhasil melewatinya,” katanya setelah pertandingan, diberitakan BBC

Federer menangis sambil memeluk Rafael Nadal dan pemain lainnya, kemudian mendapat pujian dari ribuan penggemar yang meneriakkan namanya di O2 Arena di London.

Nadal pun tak kuasa menahan air mata. Petenis Spanyol itu menangis ketika dia duduk di samping Federer.

Sementara kedua petenis itu mendengarkan penyanyi Inggris Ellie Goulding, yang mengakhiri malam yang tak terlupakan dengan sebuah pertunjukan.

“Ini adalah perjalanan yang sempurna. Saya akan melakukan semuanya lagi,” sambungnya, sambil berusaha menahan air mata selama pidatonya di lapangan.

Artikel Terkait