Momen Romantis DJ Bravy Resmi Melamar Erika Carlina di Panggung Synchronize Fest 2025

Kabar bahagia datang dari pasangan Erika Carlina dan DJ Bravy.
Setelah menjalin hubungan kurang lebih 6 bulan, akhirnya Bravy resmi melamar sang kekasih.
Bukan di tempat yang romantis, Bravy justru memilih melamar Erika di panggung Synchronize Fest, Minggu (5/10/2025) malam.
Baca Juga: Mengapa Papipul Dianggap Sosok Berpengaruh di Kalangan DJ, Begini Rekam Jejaknya
Momen Rmantis Bravy Melamar Erika
Meski begitu momen romantis tetap tercipta ketika Bravy memberanikan dirinya untuk melamar Erika di ribuan penonton yang hadir.
Baca Juga: Erika Carlina Umumkan Kelahiran Andrew Raxy Neil, Ini Kisah di Balik Namanya
"Aku mau jadi bapaknya Andrew. Aku mau jadi suami kamu. Dan aku mau kamu jadi nyali terakhir aku," kata Bravy seperti dikutip dari video yang diunggah di Instagram @fuji_an.
"So, will you marry me?" kata Bravy sambil berlutut dan memberikan sebuah cincin.
Erika pun tampak begitu senang sekaligus terharu dan langsung menjawab, "Ya aku mau."
Bravy lalu langsung memasangkan cincin ke jari manis Erika dan memeluknya.
Para Sahabat dan Semua Penonton Ikut Bahagia
Erika Carlina Dilamar DJ Bravy (TikTok)
Semua penonton pun ikut tepuk tangan dan berteriak Bahagia. Tak terkecuali kedua sahabat Erika yakni Fuji dan Rachel Vennya yang menyaksikan langsung momen romantis ini.
Begitu juga para sahabat Bravy yang tergabung dalam A4A Clan. Bahkan Reza Arap ikut terharu melihat sahabatnya yang akan memulai lembaran baru dalam hidupnya.
Melalui Instagram story-nya @bravyson.vconk, Bravy juga tampak menggunggah foto Erika yang memamerkan cincin lamarannya
"Kenalin calon istri acu," tulis Bravy.
Hubungan Erika dan Bravy memang sempat menjadi sorotan publik. Pasalnya, Bravy menjalin hubungan dengan Erika ketika dirinya tengah hamil.
Bukannya mundur, Bravy bahkan sempat menawarkan diri untuk mengaku sebagai ayah biologis anak Erika Carlina. Namun, hal itu ditentang Erika lantaran ia tahu ayah biologis anaknya yaitu DJ Panda.
Hubungan mereka justru semakin harmonis ketika Erika melahirkan anaknya, Andrew Raxy Neil pada 1 Agustus 2025 lalu. Kini, Bravy pun siap menjadi ayah dari Andrew.