Banten

Penyebab Ledakan di Pamulang Terungkap, Bukan dari Septic Tank

13 September 2025 | 20:32 WIB
Penyebab Ledakan di Pamulang Terungkap, Bukan dari Septic Tank
Warga Pamulang, Tangsel, bergotong royong membersihkan puing bangunan dan mencari sisa barang yang bisa diselamatkan sehari pasca ledakan, Sabtu (13/9/2025). [FTNews.co.id/Selvianus Kopong Basar]

Penyebab ledakan yang merusak belasan rumah di Jalan Talas II Kelurahan Pondok Cabe Ilir, Kecamatan Pamulang, Kota Tanggerang Selatan, terungkap.

rb-1

Sumber ledakan bukan dari septic tank yang sebelumnya diduga jadi penyebab ledakan. Melainkan karena tabung gas 12 kg.

Dansat Brimob Polda Metro Jaya, Kombes Henik Maryanto mengatakan, ledakan terjadi akibat akumulasi gas dalam ruangan tertutup.

Baca Juga: Sehari Setelah Ledakan Dahsyat di Pamulang, Warga Gotong Royong Bersihkan Puing Bangunan

rb-3

Dugaan ini muncul usai ditemukannya regulator gas dalam keadaan rusak dan dililit isolasi hitam, tabung gas 12 kg dalam keadaan kosong, serta tuas kompor gas dalam posisi menyala.

Polisi memastikan tak menemukan adanya bahan peledak di lokasi kejadian.

"Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan adanya residu bahan peledak di lokasi kejadian. Olah TKP dinyatakan selesai dan dilanjutkan dengan serah terima berita acara kepada Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan," ujarnya.

Baca Juga: Petasan Sitaan Diduga Pemicu Ledakan di Asrama Polisi Solo Baru

Dapur Umum dan Posko Pengungsian Diperpanjang

1 2 Tampilkan Semua
Tag Tangsel Pamulang Ledakan Ledakan di Pamulang Penyebab Ledakan Pamulang