Polda Metro Jaya Rekam Rekam Banyak Pelanggaran Lalu Lintas Usai Jajal ETLE

Forumterkininews.id, Jakarta – Dirlantas Polda Metro Jaya melakukan uji coba kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE). Hal itu dilakukan pada 11 unit di wilayah hukum Polda Metro Jaya pada Kamis (8/12).

“ETLE sudah kita uji coba, ada 11 yang kita uji coba kemarin. Saat ini, sudah dilaksanakan dan nantinya akan kita lanjut untuk mulai melakukan penindakan,” ucap Latif, dalam keterangannya, Jumat (9/12).

Lebih lanjut ia mengatakan dari hasil uji coba ini terlihat banyaknya pelanggar lalu lintas yang terekam oleh kamera.

“Hasilnya baik, dan bagus. Banyak merekam pelanggaran yang ada di jalanan karena ini kan sudah menggunakan AI soalnya, jadi secara otomatis langsung akan merekam pelanggar-pelanggar tersebut,” kata Latif.

Adapun jenis pelanggaran terbanyak yang tertangkap kamera ETLE diantaranya adalah pengendara motor yang tidak mengenakan helm dan pengendara mobil yang tidak menggunakan sabuk pengaman.

“Pelanggaran yang terekam diantaranya pengendara motor yang tidak menggunakan helm, boncengan lebih dari tiga. Lalu, pengendara mobil yang tidak sabuk pengaman, menggunakan hp, melanggar rambu, melawan arus lalu lintas,” ujar Latif.

Sementara itu ia mengatakan pihaknya akan menindak pelanggar lalu lintas yang tertangkap e-TLE mulai hari ini, Jumat (9/12).

“Ya sudah saat ini, sudah kita mulai. Sekarang berjalan, kan ada 11 titik ada di Jakarta Raya, jadi secara keseluruhan akan ditindak di masing-masing Polres,” jelas Latif.

Artikel Terkait