Usai Ganjar Pranowo, Giliran FX Rudy Terkena Sanksi dari PDIP

Forumterkininews.id, Jakarta – Usai Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dipanggil pengurus DPP PDIP, maka  Rabu (26/10) giliran eks Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo atau Rudy yang dipanggil ke Jakarta.

Sama seperti Ganjar, Rudy dipanggil petinggi PDIP untuk dikenai teguran dan sanksi secara lisan.

“Karena beliau, Pak Rudy senior, tentu sanksinya harus lebih berat, karena itu kami jatuhkan sanksi peringatan keras dan terakhir,”ujar Ketua Bidang Kehormatan PDIP Komarudin Watubun dalam konferensi pers di Kantor DPP PDIP.

Rudy sendiri resmi dikenai sanksi usai sekitar 1,5 jam menghadap petinggi PDIP setibanya di kantor DPP.

Siapa yang menyangka, sanksi PDIP itu datang usai Rudy menyatakan mendukung Ganjar Pranowo maju pada Pilpres 2024. Dukungan tersebut dilontarkan Rudy setelah Ganjar menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon presiden (capres).

“Pemeriksaan sedikit lama, karena Pak Rudy adalah kader senior dan teman seperjuangan di PDIP. Tapi dalam posisi ini saya harus tegas, tak pandang bulu, Anda bagian dari sejarah partai, tapi di ruangan ini saya sampaikan kami jatuhkan sanksi,” tegas Komarudin.

Komarudin sekali lagi menyebut, bahwa kewenangan dalam memutuskan capres dan cawapres hanya milik Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Sehingga, seluruh kader harus tertib tanpa terkecuali.

Dari raut wajahnya saat konferensi pers, FX Rudy nampak tak menyangka akan ditegur PDIP.

Terlihat dari wajahnya yang sesekali menengadah ke atas sambil sorot matanya berkaca-kaca.

“Pada prinsipnya saya sebagai kader senior partai mempunyai prinsip sikap dan komitmen terhadap ketum PDI Perjuangan ibu Megawati Soekarnoputri, sehingga dengan sanksi yang diberikan kepada saya, sanksi keras dan terakhir itu pun saya terima dengan penuh tanggung jawab,” ucap Rudy.

BACA JUGA:   Gas Melon Langka, WNA di Bali Malah Dapat Kuota Subsidi

Dipanggilnya Rudy, menjadikannya kader PDIP asal Jawa Tengah kedua setelah Ganjar Pranowo yang harus menghadap DPP usai statementnya mengenai Capres 2024.

Artikel Terkait

Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Sejumlah Program

FTNews – Forum Pemimpin Redaksi (Pemred) Serikat Media Siber...

Sesuai Jadwal, Debat Pilgub Sumut akan Digelar Tiga Kali

FT News – Debat antar paslon peserta Pilgub Sumatera...

Hindari Situs Palsu, Google Uji Coba Centang Biru

FT News – Google saat ini sedang menguji coba...

Jokowi Pulang ke Solo 20 Oktober 2024 Sore

FT News - Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan...