Usai SMAN 6 Depok, Dedi Mulyadi juga Copot Kepsek SMAN 1 Cianjur
Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi baru saja mencopot Kepala Sekolah SMAN 6 Depok, imbas dari pelaksanaan study tour ke luar Jawa Barat.
Terkini, Dedi Mulyadi juga mencopot Kepsek SMAN 1 Cianjur.
Pencopotan itu dilakukan setelah kepala sekolah tersebut tetap nekat melaksanakan study tour.
Baca Juga: Arogansi Arteria Berbuah Hujatan Masyarakat dan Teguran Keras Partai
Dedi Mulyadi menyampaikan hal tersebut melalui video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, @dedimulyadi71.
Keputusan ini diambil berdasarkan hasil pemeriksaan tim Inspektorat Jawa Barat.
"Diputuskan bahwa Kepala SMA Negeri 1 Cianjur dinonaktifkan sementara karena kami harus melakukan pendalaman terhadap berbagai kegiatan pengelolaan keuangan di SMA Negeri 1 Cianjur," ujarnya.
Baca Juga: Istri Bupati Purwakarta Meninggal Dunia, Warga Berduka
Pria yang akrab disapa Kang Dedi itu menegaskan, kalau langkah serupa juga akan diterapkan di sekolah lain apabila ditemukan kesalahan dalam pengelolaan sekolah.
"Ini akan terus kami lakukan ke semua SMA dan SMK sehingga kami bisa mendapatkan rekomendasi objektif untuk kepentingan dunia pendidikan," ucapnya.
Bahkan, jika ada kepala sekolah di Jawa Barat yang melakukan pelanggaran berat maka harus siap-siap akan dicopot secara permanen.
"Selanjutnya akan ditugaskan menjadi guru biasa di seluruh sekolah di wilayah Jawa Barat," katanya.
Dedi menyampaikan bahwa saat ini Pemprov Jawa Barat sedang berupaya untuk membenahi sistem pendidikan dan meringankan beban biaya yang harus ditanggung oleh orang tua siswa.
Seperti diketahui, Dedi Mulyadi sebelumnya telah memberikan larangan bagi sekolah-sekolah di Jawa Barat untuk tidak melakukan study tour.
Selain untuk meringankan beban biaya orang tua, tapi juga demi keselamatan.