6 Daerah di Sumut Berpotensi Lawan Kotak Kosong

FT News – Sebanyak 6 Kabupaten di Sumatera Utara (Sumut) berpotensi melawan kotak kosong. Namun, 6 KPU (Komisi Pemilihan Umum) di masing-masing daerah tersebut tengah melakukan perpanjangan masa pendaftaran yang berlangsung sejak 2 hingga 4 September 2024 mendatang.

Keenam Kabupaten di Sumut ini hanya memiliki satu pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati. Keenam Kabupaten itu adalah Pakpak Bharat, Serdangbedagai, Asahan, Labuhanbatu Utara, Tapanuli Utara dan Nias Utara.

“Terkait itu, sesuai dengana aturan yang ada maka dilakukan perpanjangan pendaftaran. Tapi, sebelum dilakukan perpanjangan pendaftaran itu, harus dilakukan dulu sosialisasi terkait dengan pengumuman perpanjangan pendaftaran,” ucap Ketua KPU Sumut, Agus Arifin, Selasa (03/09/2024).

Diketahui, pendaftaran pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati, berlangsung sejak 27 sampai 29 Agustus 2024. Sebelumnya, dilakukan sosialisasi perpanjangan masa pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati, sejak tanggal 30 hingga 1 September 2024.

Agus Arifin mengungkapkan, bila masa perpanjangan pendaftaran tetap tidak ada Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) yang mendaftar, maka dipastikan di 6 Kabupaten itu akan terjadi Pilkada melawan kotak kosong.

Ketua KPU Sumut, Agus Arifin. (Foto: Istimewa)

“Itu sudah clear, dengan adanya perpanjangan waktu. Namun, tetap calon tunggal berarti sudah tutup sudah selesai. Berarti sah di 6 Kabupaten hanya memiliki calon tunggal,” kata Agus Arifin.

Akan tetapi, pihak KPU Sumut masih menunggu laporan dari 6 Kabupaten terkait dengan perpanjangan waktu pendaftaran Bacakada tersebut hingga 4 September 2024 atau hari terakhir.

Anggota KPU Sumut, Robby Effendi mengatakan hingga hari kedua masa perpanjangan pendaftaran Bacakada di Kabupaten tersebut, belum ada satu pun Bacakada yang mendaftar lagi.

“Informasinya, belum ada yang mendaftar selama masa perpanjangan pendaftaran. Tanggal 4 September 2024, hari terakhir pendaftaran,” ucap Robby Effendi.

Enam Kabupaten di Sumut yang hanya memiliki satu pasangan Bacakada yang mendaftar adalah Pakpak Bharat dengan pasangan calon Franc Bernhard Tumanggor-Mutsyuhito Solin. Serdangbedagai pasangan Darma Wijaya-Adlin Tambunan. Asahan pasangan Taufik Zainal Abidin-Rianto. Labuhanbatu Utara pasangan Hendriyanto Sitorus-Samsul Tanjung. Tapanuli Tengah pasangan Khairul Kiyedi Pasaribu-Darwin Sitompul. Terakhir adalah Nias Utara dengan pasangan Amizaro Waruwu-Yusman Zega.

Artikel Terkait