Elon Musk Bakal Tanding Lawan Mark Zuckerberg di Italia

Forumterkininews.id, New York- Bos Tesla Elon Musk mengonfirmasi bahwa dirinya bakal bertarung dengan Bos Meta, Mark Zuckerberg di sebuah arena berkonsep Romawi kuno di Italia.

“Segala sesuatu dalam bingkai kamera akan menjadi Roma kuno, jadi tidak ada yang modern sama sekali. Saya berbicara dengan PM Italia dan Menteri Kebudayaan. Mereka telah menyetujui lokasi yang epik,” kata CEO Tesla itu dalam sebuah posting di X.

Melansir Reuters, Menteri Kebudayaan Italia Gennaro Sangiuliano mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa dia telah berbicara dengan Musk tentang kabar Italia menjadi tuan rumah pertandingan itu.

Akan tetapi, dirinya  tidak merinci acara apa itu, atau kapan akan diadakan, hanya mengatakan bahwa itu tidak akan terjadi di Roma.

“Itu tidak akan terjadi di Roma. Di atas segalanya, sejumlah besar, jutaan euro, diharapkan akan disumbangkan ke dua rumah sakit anak Italia yang penting untuk memperkuat fasilitas dan penelitian ilmiah untuk memerangi penyakit anak-anak,” katanya dalam sebuah pernyataan.

“Ini juga akan menjadi kesempatan untuk mempromosikan sejarah dan warisan arkeologi, seni, dan budaya kita secara global,” tambahnya.

Surat kabar Corriere della Sera Italia menyatakan bahwa jika pertarungan itu terjadi, itu mungkin dilakukan di Pompeii, dekat Naples.

Musk dan Zuckerberg sendiri telah saling melempar pernyataan tentang kemungkinan  pertandingan kandang seni bela diri campuran (MMA) sejak Juni.

Saat itu, Musk memberikan tantangan kepada Zuckerberg dalam posting 20 Juni untuk siap dalam pertandingan kandang.

Sehari kemudian, Zuckerberg, yang memposting gambar pertandingan yang dimenangkannya di platform Instagram, meminta Musk untuk mengirim lokasi.

Artikel Terkait