Film Iblis dalam Kandungan Tayang di Bioskop Hari Ini

Forumterkininews.id, Jakarta – Film Iblis Dalam Kandungan telah tayang di bioskop seluruh Indonesia.

Film tersebut merupakan salah satu film bergenre horor garapan anak bangsa yang diperankan artis kebanggaan tanah air Nafa Urbach.

Lama tak terlihat dilayar kaca, penampilan Nafa Urbach dapat kembali disaksikan di bioskop melalui film Iblis Dalam Kandungan.

Film tersebut mengangkat kisah sebuah keluarga yang menghadapi kekuatan gaib. Tentunya dengan suasana yang mencekam.

Dapatkah keluarga tersebut mengahadapi kekuatan gaib tersebut? Jawabannya dapat ditemukan dengan menonton tayangannya pada bioskop kesayangannya anda.

Sinopsis

Berkisah tentang pasangan suami istri yang sudah menikah selama 15 tahun  menghadapi sebuah masalah tidak terduga.

Amelia yang merupakan seorang istri akhirnya hamil. Sebelumnya ia telah mengadopsi dua anak yang merupakan kakak beradik yakni Alani dan Vito.

Lantaran sang istri tengah hamil dan menderita darah tinggi, suaminya yang bernama Verdi memutuskan pindah dari Jakarta ke perusahaan perkebunan yang terletak di kaki gunung Salak.

Permasalahan dan persoalan mulai muncul ketika rumah yang mereka tempati ternyata terdapat arwah dari seorang wanita.

Arwah wanita tersebut dulunya pernah kehilangan bayi yang tengah dikandungnya karena suatu hal mistis. Arwah tersebut datang dan mencoba merasuki Amelia. Hal dilakukan sang iblis lantaran menginginkan bayi dalam kandungan Amelia.

Anak yang telah diadopsi oleh pasangan tersebut yakni Vito dan Alani menyadari hal tersebut dan berupaya melindungi ibunya.

Meskipun harus menghadapi teror yang cukup membahayakan nyawa, mereka tetap berusaha melindungi sang ibu.

Pada kenyataannya arwah dari wanita tersebut bukanlah masalah satu-satunya yang harus mereka hadapi. Masih ada masalah lain yang merupakan kekuatan yang lebih jahat dan tidak terduga oleh mereka sebelumnya.

BACA JUGA:   Girls, Ini Tips Hilangkan Nyeri Berlebihan saat Haid

Para Pemain Film Iblis Dalam Kandungan

Dengan para pemain di antaranya adalah Nafa Urbach berperan sebagai Amelia, Denira Wiraguna berperan sebagai Alani.

Adhiyat berperan sebagai Vito, Ali Syakieb berperan sebagai Verdi, Inggrid Widjanarko, Ananda George

Yati Surachman, Ian Darmawan, Ferensa Thitania, Anggia Chan, Ghea Micheo, dan Rendy Herpy. Film ini diproduseri oleh Johansyah Jumberan, Aji Budi Sardadi, dan Reza PN yang disutradarai oleh Adhe Dharmasatriya.

Artikel Terkait