Hadapi Musim Penghujan, BPBD DKI Siapkan 700 Bilik Isolasi

Forumterkininews.id, Jakarta – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyiapkan 700 bilik isolasi untuk mengantisipasi pengungsi banjir yang terpapar Covid-19.

Plt. Kepala BPBD DKI Jakarta Sabdo Kurnianto mengatakan ratusan bilik isolasi itu sudah dibagikan ke lima kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu. Sabdo mengatakan BPBD DKI menyiapkan 70 unit tenda pengungsi, 720 velbed dan 700 bilik isolasi.

“Itu sarana pendukung untuk menghadapi musim hujan,” kata Sabdo dalam apel di Kantor BPBD DKI Jakarta, Rabu, (29/12

BPBD DKI juga menyiapkan 230 unit perahu karet dan 460 pelampung (ring boy). Termasuk logistik, konsumsi, obat-obatan, vitamin hingga popok bayi.

Selain sarana pendukung, 170 personel BPBD DKI disebar ke lima Kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu ungtuk penanggulangan bencana banjir pada musim hujan.

Sabdo mengatakan, berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, puncak musim hujan di Jakarta diperkirakan akan terjadi pada Januari hingga Februari 2022.

“Jakarta akan mengalami puncak hujan dan potensi rob pada Januari dan Februari 2022,” kata Sabdo.

BMKG meminta Pemprov DKI Jakarta dan warga Ibu Kota untuk mewaspadai potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir dan longsor akibat peningkatan curah hujan pada awal tahun depan.

Artikel Terkait