KA Cepat Jakarta-Bandung, Buka Uji Coba Gratis untuk Umum!

Forumterkininews.id, Jakarta – Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung membuka pendaftaran uji coba secara gratis untuk masyarakat umum. Pendaftaran uji coba operasional kereta api cepat Jakarta-Bandung ini dimulai sejak Minggu (17/9) kemarin. KA Cepat memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mengikuti uji coba operasional kereta api dengan kecepatan hingga 350 km/jam.

Masyarakat yang ingin mengikuti keguatan uji coba operasional KA Cepat dapat mendaftarkan dirinya melalui website http://ayonaik.kcic.co.id/.

Uji coba operasional KA Cepat Jakarta – Bandung ini melakukan pembukaan secara bertahap. Pendaftaran pertama buka pada Minggu, 17 September 2023 dengan jadwal keberangkatan tanggal 18 September – 24 September 2023.

Lalu, tahap kedua, pendaftaran buka pada tanggal 24 September 2023 untuk keberangkatan 25 September – 30 September 2023.

Mengutip Antaranews, terdapat beberapa ketentuan pendaftaran seperti berikut :

1. Setelah mendaftarkan diri di situs https://ayonaik.kcic.co.id/, pendaftar akan mendapatkan email sebagai bukti pendaftaran.

2. Satu pendaftar dapat melakukan pemesanan untuk maksimal 2 penumpang.

3. Satu NIK hanya dapat melakukan pemesanan 1 kali selama masa uji coba.

4. Pemesan wajib mengisi data diri dan memilih jadwal keberangkatan serta menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku.

5. Perjalanan berlaku pulang pergi dan wajib mengikuti sesuai jadwal KA.

6. Pada hari H perjalanan, calon penumpang wajib melakukan verifikasi kepada petugas KCIC dengan menunjukkan bukti pendaftaran dan kartu identitas.

KCIC mengimbau pendaftar untuk datang satu jam sebelum jadwal keberangkatan agar dapat menghindari antrean verifikasi.

Selama masa uji coba KA Cepat, KCIC menyediakan 4 jadwal perjalanan pulang pergi (PP) sehingga terdapat 8 perjalanan KA yang beroperasi setiap hari selama masa uji coba.

  • Stasiun Halim – Tegalluar (PP) 09.00 WIB dan 14.00 WIB.
  • Stasiun Tegalluar – Halim (PP) 09.00 WIB dan 14.00 WIB.
BACA JUGA:   "Bullying" Siswa Binus Serpong, Kemendikbudristek Diminta Turun Tangan

Uji coba KA Cepat ini memiliki kuota terbatas sebanyak 500 tempat duduk untuk setiap perjalanan KA Cepat.

Selain itu, KCIC area Bandung juga bekerja sama dengan Damri. KCIC menyediakan delapan shuttle untuk menuju Stasiun Tegalluar dengan titik keberangkatan Pool Damri Soekarno-Hatta.

KCIC juga bekerja sama dengan Summarecon dengan menyediakan empat unit medium bus dengan titik keberangkatan Mall Summarecon.

Sedangkan, akses menuju Stasiun Halim dapat melalui jalan DI Panjaitan.

Meskipun masih dalam tahap uji coba operasional, masyarakat yang mengikuti uji coba KA Cepat terlindungi oleh asuransi perjalanan. Maka, pendaftar diharapkan untuk mengisi data diri dengan baik dan benar.

Artikel Terkait