Kabar dari Kota Bandung: Sudah Ada 25 Kasus Positif Covid, Begini Kata Sekda

Penyebaran Covid-19 jelang pergantian tahun di Indonesia semakin menjalar. Salah satunya juga terjadi di Kota Bandung. Hingga saat ini, Dinas Kesehatan Kota Bandung mencatat sudah ada 25 orang yang terkonfirmasi positif Virus Corona tersebut.

Meski belum terlalu banyak, namun Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna meminta agar masyarakat jangan mengabaikannya.

“Covid-19 itu sekarang ada, walaupun baru sedikit. Tapi jangan sampai diabaikan. Kalau kita teledor, bisa berdampak banyak,” ucapnya seperti dikutip dari Jabarpov.go.id.

Dari data yang didapatnya dari Kepala Dinkes Kota Bandung, dari 25 orang yang positif tersebut masih menjalani isolasi.

“Kondisinya tidak perlu sampai dirawat karena baru menunjukkan gejala,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa kabar tersebut bukan berarti buruk, karena faktanya ada dan harus diwaspadai.

Lantaran itu, ia mengajak masyarakat perlu berwaspada dan kembali menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

“Daripada ini berdampak lebih luas, kita sendiri tahu bagaimana dampak dari Covid-19 itu, makanya pemerintah tidak bosan untuk mengimbau.”

Selain itu, ia juga meminta agar masyarakat juga mulai mempraktikan protokol kesehatan kembali.

“Ini sebuah keniscayaan untuk kita terus mengingatkan dan mengimbau masyarakat terkait protokol kesehatan,” tuturnya.

Khusus bagi ada warga yang sudah merasakan gejala sakit, tapi tetap harus beraktivitas, Ema mengimbau agar menggunakan masker.

“Dengan begitu tidak ada droplet yang menyebarkan virus tersebut ke orang lebih banyak,” katanya.

Bila protokol kesehatan berjalan dengan baik, Ema meyakini kondisi relaksasi aktivitas tak akan ada pembatasan seperti dulu lagi.

“Kami juga tidak akan mengambil kebijakan seperti dulu misalkan PPBS. Saya pikir tidak akan sampai ke sana,” katanya.

Artikel Terkait