Pandji Lelang Trading Card Almarhum Babe Cabita Untuk Anak Pasien Kanker

FT News – Komika Pandji Pragiwaksono melalang trading card almarhum Babe Cabita. Yang keuntungannya 100 persen akan disumbangkan ke Yayasan Pita Kuning untuk membantu anak-anak pasien kanker yang tidak mampu.

“Lelang trading card Babe Cabita kembali dibuka. Hasil keuntungan lelang akan disumbangkan 100 persen kepada yayasan pitakuning atas nama almarhum Babe untuk membantu adik-adik pasien kanker yang tidak mampu, ” tulis unggahan dalam Instagram Pandji Pragiwaksono.

“Kemarin ternyata banyak yang cuma iseng sehingga, 1 kartu terakhir ini belum ada yang punya. Silahkan tulis tawaranmu di kolom komentarkomentar. Lelang ditutup jam 21.59 hari ini. Nanti penawaran tertinggi dihubungi tim gue,” lanjut Pandji.

Pengumuman ini langsung mendapat berbagai reaksi dari para netizen seperti akun instagram hiahmadz yang berkomentar “Temen udah meninggal masih aja di eksploitasi, parah si panji. Kurang bersyukur”.

babe cabita
Trading Card Babe Cabita. [Ist]
Akun lainnya vagarifiansyah mengatakan “Sorry, cuma nanya, kenapa nggak disumbangkan ke keluarganya aja? Gue tahu kalau anak penderita kanker butuh bantuanbantuan, tapi anak almarhum Babe kan juga yatim.

 

Panji menjawab “Lah. Inikan rekues istri almarhum. Lo pikir gue buat begini inisiatif sendiri. Akun lainnya bobonsantoso berkomentar “7 Juta”. Akun thomasiskandar komentar “20jt”.

Sebelumnya diketahui, komika Babe Cabita berpulang pada, Selasa (9/4/2024). Beberapa waktu lalu ia sempat mengidap penyakit langka Anemia Aplastik.

Anemia aplastik adalah jenis anemia yang terjadi saat tubuh berhenti memproduksi sel darah merah, sel darah putih, atau trombosit. Anemia jenis ini membuat cepat merasa lemas tanpa sebab yang jelas.

Penyakit ini juga berisiko tinggi terjangkit infeksi. Dapat mengalami perdarahan yang sulit berhenti, hingga masalah jantung serius.

Terdapat dua jenis anemia aplastik berdasarkan penyebabnya. Yaitu yang diturunkan dalam keluarga dan didapat semasa hidup (umumnya karena gangguan autoimun).

BACA JUGA:   COO Tersangka Pelecehan Miss Universe Indonesia Minta Penangguhan Penahanan

babe cabita
Babe Cabita. [Ist]
Kondisi ini adalah penyakit langka yang cukup serius. Walaupun bisa dialami siapa pun, kondisi ini sering muncul pada masa kanak-kanak atau pada rentang usia 20-25 tahun.

 

Penyakit ini dapat muncul tiba-tiba atau terjadi perlahan-lahan dalam hitungan minggu atau bulan. Jika Anda mengalami gejala dan tandanya, sangatlah penting untuk segera mendapatkan pengobatan.

Meski umumnya serupa, gejala anemia bisa saja berbeda tergantung jenisnya. Beberapa tanda dan gejala anemia aplastik adalah, Gampang lelah, Kulit pucat, Sakit kepala dan pusing, Sesak napas, Jantung berdebar cepat ,Kuku mudah patah, Kulit dan rambut kering.

Artikel Terkait