Pilkada DKI Jakarta, Gerindra Masih Godok Sejumlah Nama

FTNews- Partai Gerindra menyebut masih menggodok sejumlah nama yang akan mereka usung untuk bertarung dalam kontestasi Pilkada DKI Jakarta 2024.

 Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco mengatakan nama-nama tersebut di antaranya adalah eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

“Yang pertama soal DKI. Pada saat ini memang Partai Gerindra dan beberapa partai koalisi sedang menggodok beberapa nama. Termasuk Pak Ridwan Kamil,” ujr Dasco, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (11/6).

Menurut Dasco, pihaknya masih melihat survei terhadap calon kepala daerah. Sebelum nantinya berembuk bersama seluruh partai koalisi menjelang waktu pendaftaran tiba.

“Sementara kita lagi melihat survei yang sedang berjalan tentunya. Sampai dengan pendaftaran ini masih fluktuatif dan dinamis. Perkembangan-perkembangan tentunya akan kami sampaikan kepada teman-teman media,”jelasnya.

Usung Ridwan Kamil

Sebelumnya, Partai Gerindra mengaku masih harus menunggu Partai Golkar jika ingin mengusung Ridwan Kamil di Pilkada DKI.

”Soal posisi Kang Emil itu sudah partai putuskan. Dan diberikan rekomendasi untuk maju di Pilkada DKI Jakarta,” kata Dasco, Selasa (4/6).

Di sisi lain, Gerindra sebelumnya sempat mengumumkan kadernya, Budisatrio Djiwandono. Untuk maju sebagai bakal calon Gubernur DKI Jakarta.

Budisatrio akan berpasangan dengan pengusaha Raffi Ahmad atau putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.

Namun, hal itu sekadar ”tes ombak” untuk melihat respons publik lantaran sampai saat ini belum ada kabar kelanjutannya.

Bahkan Budisatrio sendiri mengaku ditugaskan Ketum Gerindra Prabowo Subianto untuk tetap di Parlemen.

“Saya menerima perintah dan arahan dari Ketua dan Pembina Partai Gerindra Bapak Prabowo. Untuk melanjutkan perjuangan di parlemen,” ucapnya beberapa waktu lalu.

Artikel Terkait

Silaturahmi ke Rumah Nachrowi Ramli, Ridwan Kamil Disuguhi Tape Uli

FTNews - Pasangan calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil-Suswono disuguhi...

Gaji KPPS Pilkada Turun dari Pilpres, KPU Ungkap Alasannya

FTNews - Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024 akan terjadi...

Ahmad Dhani: Menang Pileg Bukan Karena Pendukung Jokowi

FT News – Musisi Ahmad Dhani membagikan cerita di...