Satu Keluarga Tewas di Kalideres, Polisi Minta Masyarakat Tak Berasumsi

Forumterkininews.id, Jakarta – Jajaran kepolisian masih mencari motif dan penyebab kematian satu keluarga di Perumahan Citra Garden 1, Kalideres, Jakarta Barat, Kamis (10/11).

Salah satu dugaan penyebab kematian satu keluarga yaitu menganut sekte atau aliran tertentu.

Terkait hal ini, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi meminta publik tidak berasumsi berlebihan. Juga tidak menarik kesimpulan terlalu cepat.

“Sekali lagi kita tidak bisa menyimpulkan sementara (soal sekte). Kita tidak boleh berasumsi,” ujar Hengki, kepada wartawan, Rabu (16/11).

Lebih lanjut ia mengatakan hingga saat ini penyidik dari Polda Metro Jaya telah bekerja sama dengan tim ahli untuk mencari penyebab kematian.

Nantinya penyebab kematian satu keluarga itu akan disampaikan oleh ahli. Dimana para ahli tersebut saat ini tengah bekerja menggunakan alat canggih.

“Misalnya kita cari apakah ada bercak darah dan sebagainya, untuk memutus, apa namanya, dugaan-dugaan dan sebagainya,” kata Hengki.

Kemudian ia juga menjelaskan pihak penyidik tengah mendalami soal temuan sejumlah buku di dalam rumah satu keluarga yang meninggal dunia.

“Ini masih dalam proses semua. Tentu setelah selesai akan kita rilis secara komprehensif,” ucap Hengki.

Sebelumnya diberitakan, Polda Metro Jaya menegaskan kematian empat di Perumahan Citra Garden, Kalideres itu bukan karena kelaparan.

Artikel Terkait