Ternyata Asam Urat dan Diabetes Saling Berkaitan, Ini Kata Dokter

FTNews – Asam urat atau uric acid merupakan kondisi yang menyebabkan rasa nyeri, pembengkakan, dan rasa panas pada sendi atau otot tak tertahankan. Sementara, diabetes ditandai dengan kadar gula darah yang tinggi. Dokter menyebut asam urat dan diabetes saling berkaitan.

Asam urat dihasilkan ketika tubuh memecah purin. Purin sendiri merupakan hasil metabolisme yang membentuk kristal asam urat dan dapat menumpuk pada sendi-sendi tangan, ginjal, hingga saluran kencing.

Purin adalah zat alami yang dapat ditemukan di beberapa makanan dan juga diproduksi oleh tubuh kita. Ini kata dokter penyakit dalam Kundan Khamkar, dikutip Healthshot.

Asam Urat dan Diabetes
Recipekineticsand

Kelebihan uric acid dalam darah dapat menyebabkan pembentukan kristal runcing, seperti jarum di persendian sehingga memicu respons peradangan. Hal ini menyebabkan nyeri yang tiba-tiba dan parah, bengkak, kemerahan, dan rasa hangat pada sendi atau persendian yang terkena.

Asam urat sebagian besar menyerang jempol kaki, namun bisa juga terjadi pada persendian lain seperti lutut, pergelangan kaki, pergelangan tangan, siku, dan jari tangan.

Padahal  asam urat dan diabetes adalah kondisi kesehatan yang berbeda, tetapi memiliki hubungan yang erat. Hal ini dibuktikan dalam penelitian pada 2016 dalam jurnal Annals of the Rheumatic Diseases.

Kedua penyakit ini memiliki faktor risiko yang sama, seperti obesitas dan pilihan pola makan yang buruk. Namun, keduanya tidak terkait secara langsung dalam hal penyebabnya.

Asam Urat dan Diabetes
Foto: Freepik

Meski demikian, asam urat dan diabetes ada kaitannya. Penderita diabetes mungkin memiliki peningkatan risiko terkena diabetes . Sebab, ada faktor yang berhubungan dengan diabetes, seperti resistensi insulin dan peningkatan kadar uric acid dalam darah.

Menurut Disease Control and Prevention asal Amerika Serikat, penderita diabetes cenderung memiliki peningkatan risiko terkena asam urat. Seringkali mereka menderita hiperurisemia, yang merupakan penyebab utama asam urat.

BACA JUGA:   Moderna Klaim Vaksinnya Ampuh Lawan Varian Eris
Asam Urat dan Diabetes
Foto: Freepik

Mengatasi  Asam Urat dan Diabetes

Asam urat dan diabetes dapat diatasi dengan pendekatan komprehensif guna mengatasi faktor-faktor mendasar yang berkontribusi terhadap setiap kondisi, di antaranya:

  • Memiliki pola makan seimbang yang rendah purin dan gula
  • Olahraga teratur
  • Perhatikan berat badan ideal
  • Memantau kadar gula darah
  • Mengonsumsi obat yang diresepkan sesuai anjuran dokter.

Penting untuk mencari pertolongan medis jika mengalami gejala asam urat, seperti nyeri sendi yang tiba-tiba dan parah, terutama jika disertai demam atau menggigil.

Artikel Terkait