Biodata dan Agama Gibran Huzaifah, Eks CEO eFishery yang Ditangkap Bareskrim

Ekonomi Bisnis

Selasa, 05 Agustus 2025 | 17:01 WIB
Biodata dan Agama Gibran Huzaifah, Eks CEO eFishery yang Ditangkap Bareskrim
Gibran Huzaifah. (Instagram @gibranhuzaifah)

Bareskrim menangkap eks CEO eFishery Gibran Huzaifah atas dugaan penggelapan dana akuisisi perusahaan teknologi tersebut pada 2024. Gibran ditahan sejak 31 Juli 2025.

rb-1

Gibran Huzaifah bersama dua orang lain yang ditahan diduga terlibat dalam manipulasi laporan keuangan perusahaan. Gibran dkk diduga menggelembungkan pendapatan yang tidak sesuai fakta.

Profil Gibran Huzaifah

rb-3

Gibran Huzaifah dan istrinya. (Instagram @gibranhuzaifah)Gibran Huzaifah dan istrinya. (Instagram @gibranhuzaifah)

Gibran Huzaifah Amsi El Farizy lahir di Jakarta, tahun 1989. Ia dikenal sebagai pengusaha teknologi sebagai pendiri eFishery.

EFishery merupakan perusahaan teknologi akuakultur yang berfokus pada pengembangan solusi untuk budidaya ikan dan udang. Gibran Huzaifah merintis eFishery ketika masih duduk di bangku kuliah.

Gibran Huzaifah merupakan lulusan dari Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan Sarjana Biologi. Ia juga tercatat mengikut program Executive Study di Harvard Business School dan Stanford Graduate School of Business.

Gibran menikahi Gresa Gunawan. Namun, tidak diketahui apakah keduanya sudah dikaruniai anak atau belum.

Tidak diketahui secara pasti agama yang dianut Gibran Huzaifah. Namun diperkirakan seoran muslim menurut nama lengkapnya bernapaskan Islam.

Gibran mengawali usahanya dengan beternak lele. Setelah itu mengembangkan startup teknologi akuakutur eFishery yang kemudian melambungkan namanya.

Startup eFishery mendapat perhatian dunia usaha ketika mendapat sokongan dana cukup besar termasuk Temasek, SoftBank Vision Fund 2, Sequoia Capital India, dan 42XFund. EFishery menjadi unicorn pada 2023 setelah pendanaan Seri D sekitar USD200 juta dan mencapai valuasi di atas USD1 miliar.

Pada Desember 2024, Gibran Huzaifah kembali mendapat sorotan ketika dicopot dari posisi CEO eFishery. Dari sana muncul tuduhan manipulasi laporan keuangan untuk menaikkan valuasi perusahaan.

Tentang eFishery

Gibran Huzaifah mengoperasikan produk eFishery. (Instagram @gibranhuzaifah)Gibran Huzaifah mengoperasikan produk eFishery. (Instagram @gibranhuzaifah)

EFishery adalah merek yang digunakan oleh PT Multidaya Teknologi Nusantara dan merupakan perusahaan asal Kota Bandung. Perusahaan ini mengembangkan solusi teknologi manajemen budidaya ikan berupa mesin pakan otomatis untuk kolam ikan skala menengah dan besar.

Perusahaan eFisheri didirikan oleh Gibran Huzaifah Amsi El Farizy, Muhammad Ihsan Akhirulsyah, dan Chrisna Aditya pada 8 Oktober 2013.

Mesin pakan otomatis pertama kali dikembangkan oleh eFishery pada tahun 2012. Setelah melalui serangkaian uji coba dan pengembangan, perangkat ini mulai dipasarkan kepada pemilik kolam ikan skala besar dan menengah pada tahun 2014.

Solusi yang dikembangkan eFishery mendapat perhatian dan dukungan dari berbagai pihak, termasuk hibah sebesar Rp 1,5 miliar dari Bank Mandiri pada tahun 2015 untuk pengembangan lebih lanjut.

Pada Januari 2022, eFishery mengumumkan pendanaan Series C dari SoftBank, Temasek, dan Sequoia. Satu setengah tahun kemudian, eFishery menjadi unicorn setelah mendapatkan pendanaan Series D.

Tag gibran huzaifah profil gibran huzaifah efishery eks ceo efishery

Terkini