Dikeroyok Gerombolan Pemotor, Pedagang Ayam Bakar di Warakas Kritis

Forumterkininews.id, Jakarta – Dian Eka (37) pedagang ayam bakar kritis akibat diamuk gerombolan pemotor bersajam di depan rumahnya di kawasan Warakas VI, Sabtu (15/10). Aksi pengeroyokan ini terjadi usai Eka pulang berdagang. Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka tusuk dan sabetan sajam di sekujur tubuhnya.

Menurut keterangan tetangga korban, Didam, peristiwa terjadi sekitar pukul 02.45 WIB. Saat itu korban baru pulang kerja. Kemudian di saat bersamaan ada dua orang lari sambil minta tolong masuk ke gang rumah korban. Orang itu, lanjut Didam, bahkan sempat menabrak gerbang gang.

Ternyata dua orang yang meminta pertolongan tersebut sedang berupaya menyelamatkan diri dari kejaran gerombolan motor.

“Rupanya dua orang itu dikejar kelompok gangster,” kata Didam.

Mengetahui ada orang yang masuk ke rumahnya, korban mengecek pengakuan dua orang tersebut. Selanjutnya korban bersama temannya keluar gang. Baru keluar, dirinya diserang sekelompok remaja hingga masuk ke dalam gang.

“Karena panik korban yang naik motor jatuh . Saat itulah para pelaku membantai korban. Korban luka tusuk di leher dan punggung,” kata Didam lagi.

“Setelah itu, warga yg mendengar teriakan keluar rumah dan mengejar pelaku. Sebagian mengantar korban k RS Puri untuk memdapat pengobatan. Melihat luka cukup dalam di bagian leher, maka dirujuk ke RSUD Koja,” ucap Didam.

Hingga berita ini dibuat, Kapolsek Tanjung Priok belum bisa memberikan keterangan terkait aksi pengeroyokan yang menimbulkan korban.

Artikel Terkait