Fakta-fakta Soal Kanibal Enrekang di Sulawesi Selatan

Kabar kanibal Enrekang di Sulawesi Selatan menjadi viral di media sosial TikTok dan pesan berantai di whatsapp.
Disebutkan bahwa modusnya mereka dengan berpura-pura sebagai gelandangan dan membawa karung.
Dilihat dari akun TikTok FIKRI_GFX, Selasa 14 Oktober 2025, terlihat unggahan gambar Pulau Sulawesi dengan simbol tengkorak.
Baca Juga: 6 Fakta Wahyudin Moridu Viral Mau Rampok Uang Negara, Kini Kerja Serabutan
Dalam narasinya, dituliskan soal kabar adanya kanibal di Sulawesi. "Sekarang di Sulawesi berbahaya karena ada kanibal," tulisnya.
Sontak saja adanya kabar soal kanibal di Sulawesi Selatan ini membuat resah, warganet pun banyak memberikan tanggapan di kolom komentar.
"Hah serius? Gue aja orang Sulawesi gak tau apa-apa," ujar warganet.
Baca Juga: Heboh Kabar Kanibal di Sulawesi Selatan, Begini Faktanya
Berikut fakta-fakta terkait isu kanibal di Enrekang:
- Klaim adanya kanibal di wilayah Enrekang telah menjadi berita yang dibahas luas di media sosial dan beberapa kanal berita lokal.
Namun, beberapa pernyataan tersebut telah dinyatakan sebagai hoaks oleh pihak kepolisian setempat.
Pihak kepolisian Enrekang menyatakan bahwa tidak ada bukti yang mendukung adanya kasus kanibalisme di wilayah mereka, dan informasi yang tersebar memerlukan izin lebih lanjut.
Kasat Reskrim Polres Soppeng, AKP Dodie Ramaputra, menegaskan informasi tersebut tidak benar alias hoax.